Berita UMKM
Emas Kawin Dijadikan Modal, Fadli Sukses Rintis Percetakan di Palembang, Beromzet Ratusan Juta/Bulan
Muhammad Fadli (38) adalah pemilik percetakan yakni Sablon Cup Palembang dan Kemasan Palembang beromzet Rp 400 juta per bulan.
Penulis: Syahrul Hidayat | Editor: Shinta Dwi Anggraini
Fadli juga menjelaskan perbedaan bisnisnya dengan percetakan umum.
"Kalau percetakan umum itu ada order masuk baru belanja barang. Tapi kita harus ready dulu. Beda harga beda mutu," paparnya.
Kreativitas menjadi modal utama untuk bersaing, dan untuk pelanggan di Palembang, ia menawarkan gratis ongkos kirim, sementara daerah lain di Sumatera Selatan mendapatkan subsidi ongkir.
Meskipun telah mencapai kesuksesan finansial dengan omzet ratusan juta, Fadli tidak melupakan masa-masa sulitnya.
"Awal-awal dulu cuma capai 10 juta per bulan. Itu sudah Alhamdulillah sekali, awal yang menjanjikan," kenangnya.
Yang paling membanggakan, mas kawin yang dulu digadaikan kini telah terbayar kembali.
Bagi Fadli, semangat pantang menyerah adalah kunci. Ia menutup dengan motto yang menjadi pegangan hidupnya:
"Jangan takut jadi pengusaha. Selagi keluar dan tawakal kita cari duit, bismillah pastilah ada jalan."
Kisah Muhammad Fadli membuktikan bahwa dengan ketekunan, inovasi, dan keberanian, impian dapat diwujudkan.
Baca artikel menarik lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel
Dari Hobi Jadi Bisnis, Anggie Pratiwi Sukses Bangun APR Florist dengan Modal Rp 500 Ribu |
![]() |
---|
Bangkit dari Pandemi, Sugito Hadirkan Warung Sarapan Favorit di Belitang OKU Timur |
![]() |
---|
Inovasi Baru NR Florist Linggau, Sediakan Ucapan Lewat Bibit Tanaman Buah |
![]() |
---|
Kisah Salim, Masih Bertahan Jadi Pembuat Mainan Kapal dan Pesawat Gabus Khas 17 Agustus di Palembang |
![]() |
---|
Kemplang Panggang Tata, Perjuangan Warga OKU Timur dari Warung Kecil Hingga Beromzet Jutaan Per Hari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.