Berita Ogan Ilir

Dukung Pengembangan Desa Wisata Pulau Semambu Ogan Ilir, Unsri Dorong Pemanfaatan Ikan Rawa 

Kegiatan tersebut mengusung tema “Pelatihan Pemanfaatan Ikan Rawa sebagai Produk Makanan Instan di Desa Pulau Semambu Indralaya Utara”. 

|
Penulis: Agung Dwipayana | Editor: Sri Hidayatun
dokumentasi Unsri
SAMPAIKAN SOSIALISASI - Tim dosen dan mahasiswa Prodi Teknologi Hasil Perikanan (THI) Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya (Unsri) menyampaikan sosialisasi di hadapan masyarakat Desa Pulau Semambu, Selasa (4/11/2025). Kegiatan diketuai oleh Prof. Dr. Rinto dalam pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat. 

TRIBUNSUMSEL.COM, INDRALAYA - Guna mendukung pengembangan desa wisata Pulau Sembabu di Kecamatan Indralaya Utara, tim dosen dan mahasiswa Program Studi (Prodi) Teknologi Hasil Perikanan (THI) Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya (Unsri) yang diketuai oleh Prof. Dr. Rinto, melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan tersebut mengusung tema “Pelatihan Pemanfaatan Ikan Rawa sebagai Produk Makanan Instan di Desa Pulau Semambu Indralaya Utara”. 

Desa Pulau Semambu di Kecamatan Indralaya Utara dicanangkan sebagai desa wisata di Ogan Ilir sejak tahun 2017.

Konsep desa wisata yang dikembangkan berbasiskan sumber daya lokal yang ada.

Yaitu wisata edukasi berbasiskan pertanian dengan dikolaborasikan dengan wisata outbound. 

Hal ini didasari oleh minimnya tempat- tempat wisata di sekitar Ogan Ilir, terutama wisata yang berbasiskan edukatif. 

"Program ini didukung oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Unsri," kata Rinto, Kamis (6/11/2025).

Baca juga: Pemkab Ogan Ilir Larang PPPK Rangkap Jabatan, Jika Melanggar Harus Kembalikan Gaji dan Mundur

Dalam kegiatan yang berlangsung Selasa (4/11/2025) bersama masyarakat Desa Pulau Semambu, tim kegiatan pengabdian kepada masyarakat memperkenalkan berbagai contoh desa wisata baik di Indonesia maupun dari luar negeri.

"Contohnya yaitu Taiwan dan Jepang," ujar Rinto. 

Ini ditujukan untuk memberikan wawasan kepada masyarakat Desa Pulau Semambu yaitu gambaran pengembangan desa wisata berbasiskan karakter desa masing-masing. 

Selain itu, untuk mendukung konsep desa wisata, Tim Pengabdian Masyarakat dari Prodi THI Unsri memberikan pelatihan pembuatan makanan dan minuman instan dari ikan-ikan rawa. 

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Desa Pulau Semambu Jon Kahuripan, Kepala Desa Eni Rahmawati.  

Acara dibuka oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Penjaminan Mutu dan Kemahasiswaan Fakultas Pertanian Unsri, Herpandi.

Serta dihadiri oleh perwakilan dari LPPM Unsri Dr. Rizky Tirta Adiguna, Koordinator Prodi THI Prof. Dr. Ace Baehaki beserta tim dosen THI lainnya.

Baca berita lainnya di google news

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved