Seputar Islam

Ayat Alquran tentang Perintah dan Balasan Bagi Orang yang Berbuat Baik, Diberi Hikmah dan Ilmu

Dan tatkala dia dewasa, Kami berikan kepadanya hikmah dan ilmu. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik.

Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
GRAFIS TRIBUN SUMSEL/VANDA
BERBUAT BAIK -- Ilustrasi mushab Alquran, berikut Ayat Alquran tentang Perintah dan Balasan Bagi Orang yang Berbuat Baik, salah satunya Diberi Hikmah dan Ilmu. 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Betapa banyak manfaat bila kita berbuat baik. Selain sebagai salah satu ciri orang yang bertakwa, orang yang berbuat baik akan mendapat hikmah dan ilmu. 

Hal ini seperti dijelaskan dalam Surat Surat Yusuf Ayat 22 berikut ini:

Surat Yusuf ayat 22

وَلَمَّا بَلَغَ أَشُدَّهُۥٓ ءَاتَيْنَٰهُ حُكْمًا وَعِلْمًا ۚ وَكَذَٰلِكَ نَجْزِى ٱلْمُحْسِنِينَ

Arab-Latin: 
Wa lammā balagha asyuddahū ātaināhu ḥukmaw wa 'ilmā, wa każālika najzil-muḥsinīn

Artinya: 

Dan tatkala dia cukup dewasa Kami berikan kepadanya hikmah dan ilmu. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik.

 Tafsir Al-Muyassar / Kementerian Agama Saudi Arabia, dikutip dari laman tafsirweb.com:

Dan ketika yusuf mencapai puncak kekuatannya dalam masa mudanya, kami anugerahkan kepadanya pemahaman dan ilmu. Dan dengan balasan serupa yang kami beriikan kepada yusuf atas perbuatan baiknya, kami memberikan balasan kepada orang-orang yang berbuat baik atas tindakan baik mereka. Disini terkandung hiburan bagi rasulullah .

 Tafsir Ringkas Kementrian Agama RI / Surat Yusuf Ayat 22

Dan ketika dia telah cukup dewasa, yakni memiliki kematangan dalam berpikir dan jasmani yang kuat, kami berikan kepadanya karunia kenabian, kekuasaan dan ilmu pengetahuan agama, takwil mimpi, dan rahasia-rahasia segala sesuatu. 

Demikianlah kami memberi karunia kepada hamba-Nya sebagai balasan kepada orang-orang yang berbuat baik karena ketaatannya kepada Allah.

Berikut hikmah dahsyat lainnya bagi orang yang berbuat baik, dalam Alquran.

  1. Surat Ali Imran ayat 133-134 (Berbuat Baik Ciri Orang yang Takwa, Allah Menyukainya) 

     

    Surat Ali ‘Imran ayat 133 :

     وَسَارِعُوا إِلَى مَغْفِرَةٍ مِنْ رَبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمَاوَاتُ وَالْأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ

     Artinya:  “Bersegeralah kamu mencari ampunan dari Tuhanmu dan mendapatkan surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan bagi orang-orang yang bertakwa”. (QS Ali Imran 133)

    Ayat tersebut kemudian diakhiri dengan kalimat al-Muttaqin yang selanjutnya dijelaskan pada ayat ke 134
    yang berbunyi:

    Tulisan Arab, latin Arab dan terjemahan Surat Ali Imran Ayat 134:

     
    الَّذِينَ يُنْفِقُونَ فِي السَّرَّاءِ وَالضَّرَّاءِ
    وَالْكَاظِمِينَ الْغَيْظَ وَالْعَافِينَ عَنِ النَّاسِ وَاللَّهُ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ

    artinya:
    (yaitu) orang-orang yang berinfaq, baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan mema‟afkan (kesalahan) orang lain. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebaikan

  2.  

     Al Qur’an surat Al-Baqarah: 195 (Allah menyukai orang yang berbuat baik)

وَأَنْفِقُوا فِي سَبِيلِ اللَّهِ وَلَا تُلْقُوا بِأَيْدِيكُمْ إِلَى التَّهْلُكَةِ ۛ وَأَحْسِنُوا ۛ إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ

Artinya:

 “Dan belanjakanlah (harta bendamu) di jalan Allah, dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ke dalam kebinasaan, dan berbuat baiklah, karena sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik.” (QS. Al-Baqarah: 195).

3. Al Quran surat Al Baqarah: 261 (perbuatan baik akan dilipatgandakan pahalanya)

مَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمْ فِي سَبِيلِ اللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنْبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنْبُلَةٍ مِائَةُ حَبَّةٍ ۗ وَاللَّهُ يُضَاعِفُ لِمَنْ يَشَاءُ ۗ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ

Artinya:

“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (QS. Al-Baqarah: 261)

4. Al Quran surat Ar-Rahman: 60 (ayat Al-Qur'an tentang kebaikan akan dibalas kebaikan)


هَلْ جَزَاءُ الْإِحْسَانِ إِلَّا الْإِحْسَانُ

Artinya: “Tidak ada balasan kebaikan kecuali kebaikan (pula).” (QS. Ar-Rahman: 60)

5. Al Quran surat Al Zalzalah: 7-8  (Berbuat baik sekecil apapun akan mendapat balasan)

فَمَنْ يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَرَهُ

Artinya: “Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrah pun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya. Dan barangsiapa yang mengerjakan kejahatan sebesar dzarrah pun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya pula.” (QS. Al-Zalzalah: 7-8)

6. Al Quran surat Al-A’raf: 56  (Larangan membuat kerusakan dan rahmat untuk orang baik)

Artinya: “Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik.” (QS. Al-A’raf: 56)

7. Al Quran surat Al-Isra’: 7  (Balasan perbuatan baik akan kembali kepada diri sendiri)


Artinya: “Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri dan jika kamu berbuat jahat, maka (kejahatan) itu bagi dirimu sendiri,” (QS. Al-Isra’: 7)

8. Al Qur’an surat Al Maidah: 100 (Keburukan walau menarik, tidak sama dengan kebaikan)


قُلْ لَا يَسْتَوِي الْخَبِيثُ وَالطَّيِّبُ وَلَوْ أَعْجَبَكَ كَثْرَةُ الْخَبِيثِ ۚ فَاتَّقُوا اللَّهَ يَا أُولِي الْأَلْبَابِ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

Artinya: “Katakanlah: "Tidak sama yang buruk dengan yang baik, meskipun banyaknya yang buruk itu menarik hatimu, maka bertakwalah kepada Allah hai orang-orang berakal, agar kamu mendapat keberuntungan". (QS. Al-Maidah: 100).

Demikian Ayat-ayat Alquran tentang Perintah dan Balasan Bagi Orang yang Berbuat Baik. Semoga bermanfaat. (lis/berbagai sumber)

Baca juga: Arti Lan Tanalul Birra Hatta Tunfiqu Mimman Tuhibbun, Kebaikan yang Sempurna Menurut Alquran

Baca juga: Arti Walam Annan Nasro Ma Asshobri, Hadis Sesungguhnya Pertolongan Allah Selalu Menyertai Kesabaran

Baca juga: Hukum dan Syarat Transaksi Jual Beli Bayar Seikhlasnya dalam Islam

Baca juga: Hadits Tentang Rezeki dan Ajal, Dua Hal yang Saling Mengiringi dalam Kehidupan Manusia

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved