Berita Palembang
Naik LRT Gratis Juli 2023 Saat HUT Bhayangkara ke-77 di Palembang, Syarat Tunjukkan SIM
Program naik LRT gratis Juli 2023 saat HUT Bhayangkara ke-77 di Palembang ini bertujuan agar masyarakat kota Palembang terbiasa naik angkutan umum.
Penulis: Rachmad Kurniawan | Editor: Vanda Rosetiati
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Masyarakat Kota Palembang kembali mendapatkan program naik LRT Sumsel secara gratis pada HUT Bhayangkara pada 1 Juli 2023 mendatang.
Menyambut HUT Bhayangkara ke-77 Polrestabes Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumsel mengadakan program naik LRT Sumsel Gratis, dengan beberapa syarat yang harus dimiliki.
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono mengatakan, program naik LRT gratis Juli 2023 saat HUT Bhayangkara ke-77 di Palembang ini bertujuan agar masyarakat kota Palembang terbiasa naik angkutan umum serta mengurangi kemacetan di jalan raya.
"Betul, kami akan mengadakan program naik LRT gratis pada HUT Bhayangkara nanti. Hasil rapat akan kami umumkan hari ini, " ujar Harryo ketika, dikonfirmasi, Senin (26/6/2023).
Kepala Balai Pengelola kereta api ringan Sumsel Rode Paulus menjelaskan, khusus tanggal 1 Juli 2023 kepada penumpang LRT yang bisa menunjukkan SIM (Surat Ijin Mengemudi) yang masih berlaku, diberikan tiket naik LRT Gratis. Selain itu bagi anggota POLRI/ TNI yang bisa menunjukkan KTA juga diberikan tiket naik LRT Gratis.
Baca juga: Indonesian Youth Day III 2003 Palembang Dihadiri 1.508 Peserta, Jadwal Lengkap Kegiatan
Naik LRT gratis ini berlaku satu hari yakni selama tanggal 1 Juli 2023.
"Naik LRT Sumsel pada HUT Bhayangkara ke-77 nanti gratis. Syaratnya, masyarakat menunjukkan SIM yang masih berlaku dan KTA bagi anggota POLRI/TNI, " ujar Rode.
Sementara bagi penumpang yanh tidak menunjukkan kartu SIM akan dikenakan tarif seperti biasa.
Kegiatan ini juga dalam rangka mendukung Gerakan Nasional kembali ke Angkutan Umum ( GNKU).
"Dimana pengguna kendaraan pribadi yang memiliki SIM bisa merasakan layanan LRT dan harapannya mau berpindah menggunakan angkutan umum untuk mengurangi kemacetan di jalan, " katanya.
Berkaca dari pengalaman program naik LRT Gratis pada HUT Kota Palembang ke-1340 pada 17 Juni 2023 lalu, pihaknya mencatat ada 38.698 penumpang LRT Sumsel.
Jumlah ini meningkat 227 persen dibandingkan rata-rata hari weekend yang berkisar 11.808 penumpang.
"Kegiatan waktu HUT Kota Palembang lancar dan antusiasme masyarakat luar biasa. Bahkan di jam siang masih banyak masyarakat yang antre naik LRT, " tandasnya.
Baca berita lainnya langsung dari google news
Silakan gabung di Grup WA TribunSumsel
LRT Gratis 2023
LRT Gratis Juli 2023
Naik LRT Gratis Juli 2023 Saat HUT Bhayangkara ke-
Naik LRT Gratis Juli 2023
Naik LRT Gratis
Berita Palembang Hari Ini
berita palembang terkini
| Pemkot Palembang Sosialisasi Perwali 16 Tahun 2025, Minimalisir Gratifikasi, Suap Maupun Pungli |
|
|---|
| Kasad Jenderal TNI Maruli akan Kunker ke Sumsel Besok, Tinjau Rumah Prajurit Hingga ke Muara Enim |
|
|---|
| Jadi 'Pak Ogah' di Sejumlah Kawasan di Palembang, 2 Pria Diamankan Saat Minta Uang ke Pengendara |
|
|---|
| Harga Emas Naik, Inflasi Sumsel Tembus 0,13 Persen Oktober 2025, Akhir Tahun Diprediksi Lebih Panas |
|
|---|
| Siasat Licik Sopir di Palembang Kuras Rekening Majikan Hingga Rp 500 Juta, Dipakai Foya-foya & Slot |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.