Berita Palembang
Kasad Jenderal TNI Maruli akan Kunker ke Sumsel Besok, Tinjau Rumah Prajurit Hingga ke Muara Enim
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) TNI Jenderal TNI Maruli Simanjuntak dijadwalkan akan kunjungan kerja ke Sumsel, Rabu (5/11/2025).
Penulis: Arief Basuki Rohekan | Editor: Shinta Dwi Anggraini
Ringkasan Berita:
- KASAD TNI, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak direncanakan kunjungan kerja ke Sumsel, Rabu (5/11/2025).
- Dijadwalkan, KASAD akan melakukan sejumlah agenda di antaranya kegiatan internal bersama jajaran Kodam II/SWJ
- Selain itu, Jenderal TNI Maruli juga sebelumnya akan menutup kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0404/Muara Enim
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG -- Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) TNI Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, direncanakan akan melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke sejumlah wilayah di provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Rabu (5/11/2025).
Orang nomor satu di TNI Angkatan Darat (AD) tersebut memiliki agenda, mulai dari kegiatan internal bersama jajaran Kodam II Sriwijaya, penyerahan hasil pembangunan sarana dan prasarana TNI AD berupa pembangunan/ rehab rumah dinas prajurit, barak/ Mess prajurit di kawasan Asrama Militer Sekojo Palembang.
Kemudian melihat langsung Urban Farming taman aspirasi, guna mendukung operasional dapur sehat Badan Gizi Nasional yang telah dibangun. Serta peninjau langsung ke RS dr AK Gani Palembang.
Selain itu, Jenderal TNI Maruli juga selanjutnya akan menutup kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0404/Muara Enim.
Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 044 PD II, Ibu Veranita Adri, serta para pejabat utama Korem 044/Gapo, terjun langsung meninjau lokasi penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0404/Muara Enim.
Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan segala persiapan berjalan optimal menyambut kedatangan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad).
“Kami ingin memastikan semua detail acara penutupan TMMD ini berjalan lancar dan memberikan kesan yang baik bagi Bapak Kasad serta seluruh tamu undangan,” ujar Brigjen TNI Adri Koesdyanto di sela-sela peninjauan.
Gladi penutupan TMMD akan mematangkan serangkaian acara yang meliputi penyambutan Kasad beserta rombongan akan disambut oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di GOR Pancasila, termasuk Danrem 044/Gapo, Dandim 0404/Muara Enim dan Bupati Muara Enim.
Dipastikan pula rangkaian upacara penutupan TMMD, termasuk penyiapan tim tari penyambutan, ruang transit untuk paparan Dandim, serta pengecekan pasukan dan kendaraan, berjalan lancar dan maksimal.
Selain itu, akan dilaksanakan peninjauan hasil pembangunan bersama Bapak Kasad. Dijadwalkan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak akan meninjau langsung hasil pembangunan TMMD, seperti pembukaan jalan baru yang membuka akses bagi masyarakat, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang meningkatkan kualitas hidup, dan pembangunan sumur bor yang menyediakan air bersih.
"Dandim 0404/Muara Enim akan memberikan penjelasan teknis dan manfaat pembangunan di setiap lokasi. Penyerahan sembako kepada masyarakat setempat juga akan dilakukan sebagai wujud kepedulian,” katanya.
Diharapkan peninjauan tersebut, Danrem memastikan kelancaran dan kesuksesan acara penutupan TMMD ke-126 di Wilayah Kodim 0404/Muara Enim.
TMMD bukan hanya tentang pembangunan fisik, tetapi juga tentang mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Baca berita menarik lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel
| Jadi 'Pak Ogah' di Sejumlah Kawasan di Palembang, 2 Pria Diamankan Saat Minta Uang ke Pengendara |
|
|---|
| Harga Emas Naik, Inflasi Sumsel Tembus 0,13 Persen Oktober 2025, Akhir Tahun Diprediksi Lebih Panas |
|
|---|
| Siasat Licik Sopir di Palembang Kuras Rekening Majikan Hingga Rp 500 Juta, Dipakai Foya-foya & Slot |
|
|---|
| Sosok Apriyadi, Sekda Muba Ditarik Jadi Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel, Pernah Jadi Pj Bupati Muba |
|
|---|
| Daftar 8 Pejabat Pemprov Dirombak, Sekda Muba Apriyadi Ditarik ke Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.