Tanggal Rilis Attack On Titan Season 4 Part 3 Babak Awal, 3 Maret 2023 Tayang di Muse Indonesia
Anime Attack On Titan Final Season Part 3 akan dibagi menjadi dua bagian, yang mana bagian kedua juga dijadwalkan rilis di tahun 2023
Penulis: M Fadli Dian Nugraha | Editor: Abu Hurairah
TRIBUNSUMSEL.COM - Inilah tanggal rilis anime Attack On Titan Final Season/season 4 part 3 babak awal akan tayang Jumat, 3 Maret 2023.
Anime Attack On Titan Final Season Part 3 akan dibagi menjadi dua bagian, yang mana bagian kedua juga dijadwalkan rilis di tahun 2023
"Paruh pertama Attack on Titan Final Season Part 3 Final Arc dijadwalkan tayang di NHK General pada 4 Maret pukul 12:25 AM waktu Jepang sebagai satu jam khusus dengan Yuichiro Hayashi kembali mengarahkan bagian selanjutnya di MAPPA," dikutip dari laman crunchyroll.com.
Sementara untuk Bagian kedua dijadwalkan sekitar tahun yang sama yaitu di tahun 2023.
Untuk penayangan Anime Attack On Titan Final Season nanti, para penggemar di Indonesia bisa menontonnya di Muse Indonesia.
Baca juga: Jadwal Anime Attack On Titan Season 4 Part 3, Ini Alur Cerita Eps Terbaru, Tersisa 9 Chapter Final
Muse Indonesia melalui akun Instagram @museid.acg, juga telah umumkan Anime Attack On Titan Final Season (Paruh awal) di awal Maret 2023.
Dalam postingan terbarunya, menampilkan karakter Hanji, sosok penting di anime Attack On Titan yang menjabat sebagai komandan 14 saat ini dari Survey Corps, ditunjuk oleh Erwin Smith sebelum kematiannya.
Sinopsis
Petualangan Eren Yeager, Mikasa Ackerman dan Armin, yang hidupnya berubah selamanya setelah Titan Colossal menembus tembok kota asal mereka.
Bersumpah untu kmembalas dendam dan untuk merebut kembali dunia dari para TItan, Eren dan teman-temannya bergabung dengan Scout Regiment, sekelompo tentara elit yang melawan para Titan.
Eren dan teman-temannya searang berada di garis terdepan dengan ancaman Marley yang terus membayangi.
Alur Cerita
Attack On Titan Final Season Part 3 melanjutkan cerita yang mengadaptasi dari sumber manga
Bagian pertama Attack on Titan Final Season/season empat mengadaptasi bab ke-91 manga ke bab 116, mengambil 16 episode.
Musim Terakhir Bagian 2 berlangsung selama 12 episode dan berlangsung hingga bab 117-130.
Attack On Titan Season 4 Part 3
Nonton Attack on Titan Season 4
Attack On Titan Part 3
Part 3 Attack On Titan
Tribunsumsel.com
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026, Total 25 Hari |
![]() |
---|
Sosok Zamroni Aziz, Kepala Kanwil Kemenag NTB Viral Lempar Stand Mikrofon Saat Lantik Pejabat |
![]() |
---|
Ditahan Setelah 11 Tahun Buron, Litao Anggota DPRD Wakatobi Bantah Terlibat Pembunuhan |
![]() |
---|
Karier Anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu di Ujung Tanduk usai Mabuk hingga Bawa Selingkuhan |
![]() |
---|
Tiba-tiba Dijadikan Tersangka, Briptu Rizka Siapkan Langkah Hukum usai Dituduh Bunuh Suaminya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.