7 Keberadaan Benda 'Aneh' yang Diungkap Najwa Shihab saat Kunjungi Lapas Sukamiskin

Kunjungan Najwa Sihab ke Lapas Sukamiskin dalam Episode Mata Najwa Pura-pura Penjara masih jadi perbincangan publik.

Instagram/najwashihab
Najwa Shihab tampak mengunjungi Lapas Sukamiskin. 

Ketika ditanya, Sanusi menjawab bahwa uang tersebut merupakan uang zakat dari komunitas dan uang pribadi

6. Sofa

Masih di sel M. Sanusi, selain uang, ditemukan juga sofa dan perabotan lain yang mencuri perhatian.

Sofa di Sel M. Sanusi
Sofa di Sel M. Sanusi (YouTube/Najwa Sihab)

7. Gadget (TV, Speaker,printer, laptop) 

Beralih ke sel OC Kaligis, berbeda dengan sel lainnya, di sel OC Kaligis ditemukan banyak gadget seperti televisi, ipad, laptop, speaker, printer, dll).

Selain gadget, petugas juga mengamankan uang, namun OC berkilah agar uang tersebut jangan diambil, karena untuk berobat. 

Gadget di sel OC Kaligis
Gadget di sel OC Kaligis (YouTube/ Najwa Sihab)
Ketika hendak disita, OC Kaligis sempat tidak setuju.
"Nggak bisa nulis, diambil saya mati nanti." 
Tak hanya barang 'tak wajar', sel berkamar mandi dalam ini pun dinilai terlalu mewah untuk para napi.

Meskipun terbilang cukup kecil, fasilitas yang ada di kamar ini lengkap.

Akil Mochtar, salah satu tahanan di Lapas Sukamiskin menuturkan bahwa kenyamanan kamar merupakan kepentingan kesehatan,

"....Normal lah, kita yang usia 60-an pasti sudah sakit, kenyamaan kamar itu sesunggahnya untuk kepentingan kesehatan kita juga....Okelah kalau kita memang penjahat, tapi kan kita manusia juga....Banyak di sini kasihan mbak, bener, udah umur 75, ada yang sakit, ada yang diamputasi kakinya..."

Mengenai kemewahan lapas ini, Yasona memberi penjelasan,

"Idealnya memang lapas itu ndak menyiksa, tapi kan karena kemampuan finansial negara, Indonesia belum mampu. Yang di Sukamiskin itu kan jadi diskriminatif, gitu aja persoalannya.

Kalau kita bandingan negara-negara tetangga, Malaysia, Hong Kong,..... yang dihilangkan di dalam penghukuman adalah penghilangan kemerdekaan.

Hak untuk berkunjung, berkomunikasi, perawatan medis, itu semuanya ada...."

 

(TribunStyle.com/ Suli Hanna)

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved