Berita Muba

Syafaruddin Jabat Pj Sekda Muba, Usai Apriyadi Ditarik Menjadi Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel

Menurut Toha, posisi Sekda merupakan bagian penting agar roda pemerintahan daerah tetap berjalan efektif dan terkoordinasi dengan baik.

Penulis: Fajri Ramadhoni | Editor: Slamet Teguh
Pemkab Muba
PJ SEKDA MUBA - Bupati Muba H M Toha Tohet menyerahkan surat keputusan kepada Drs Syafaruddin yang resmi menjabat sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Muba, pada acara pelantikan di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Selasa (11/11/2025). 

TRIBUNSUMSEL.COM, SEKAYU - Bupati Musi Banyuasin (Muba) HM Toha Tohet menunjuk Drs Syafaruddin sebagai penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) yang baru, setelah Sekda sebelumnya, Apriyadi ditarik menjadi Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel. Penyerahan amanah dilakukan di Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate, Selasa (11/11/2025.

Menurut Toha, posisi Sekda merupakan bagian penting agar roda pemerintahan daerah tetap berjalan efektif dan terkoordinasi dengan baik.

Sekda berfungsi sebagai jembatan kebijakan eksekutif dan operasional pemerintahan di tingkat perangkat daerah.

"Sekda adalah motor birokrasi, selain itu Sekda juga merupakan ASN nomor satu dikalangam Pemkab Muba. Saya berharap tugas ini dijalankan dengan profesional, berintegritas, dan fokus menjaga kesinambungan pelayanan publik,"ungkap Toha.

Orang nomor satu di Bumi Serasan Sekate ini menyampaikan terima kasih kepada Apriyadi yang sebelumnya menjabat Sekda Muba dan kini dipercaya menjadi Asisten I Pemerintah Provinsi Sumsel. 

"Dedikasi Pak Apriyadi dan pengabdiannya selama ini menjadi bagian yang sangat kuat, khusus dalam memperjuangkan persoalan jembatan Lalan,"ujarnya.

Baca juga: Sosok Apriyadi, Sekda Muba Ditarik Jadi Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel, Pernah Jadi Pj Bupati Muba

Baca juga: Daftar 8 Pejabat Pemprov Dirombak, Sekda Muba Apriyadi Ditarik ke Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel

Pada penyerahan tersebut, Bupati menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi antarinstansi agar setiap kebijakan daerah dapat terlaksana tepat sasaran. 

"Profesionalitas dan netralitas ASN harus dijaga. Tidak boleh ada kepentingan lain yang mengganggu proses pengambilan keputusan. Reformasi birokrasi harus terus diperkuat,"tutupnya.

Sementara itu, Penjabat Sekda Muba Drs Syafaruddin mengungkapkan siap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan komitmen.

"Ini amanah besar yang akan saya jalankan dengan sungguh-sungguh. Kami akan menjaga efektivitas pemerintahan, memperkuat koordinasi lintas OPD, dan memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal,"ungkapnya.

Ia juga mengajak seluruh jajaran aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Muba untuk bekerja dengan semangat kebersamaan dan loyalitas terhadap kepentingan masyarakat.

"Insya Allah, dengan sinergi yang baik, Muba akan terus bergerak dan maju lebih cepat,"tutupnya.

 

 

 

Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News

Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved