Kisah Dibalik Nenek 66 Tahun Tewas Ditabrak Truk, Beli Alquran untuk Panti Asuhan

Berdasarkan informasi yang beredar, pensiunan guru itu mengalami kecelakaan saat hendak membeli Alquran di Toko Buku Menara.

Editor: Weni Wahyuny
SHUTTERSTOCK
ilustrasi tewas 

"Memang beliau ini orangnya baik. Apalagi niat almarhumah yang mau beli Alquran untuk disalurkan ke panti asuhan, apalagi di bulan ramadan. Kita doakan semoga almarhumah ditempatkan di sisi Allah SWT di tempat yang mulia," katanya.

Kata Polisi

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polresta Pontianak Kota, Kompol Rio Sigal Hasibuan membenarkan informasi yang beredar tersebut.

Musibah terjadi saat korban berjalan kaki hendak menyeberang Jalan Tanjungpura.

Kasat mengungkapkan, kecelakaan lalu lintas itu melibatkan truk tangki KB 9590 AE dengan korban pejalan kaki.

Peristiwa tepatnya di Jalan Tanjungpura, di depan Bank Mandiri Pontianak Kota.

Kasat Lantas menerangkan, berdasarkan dari keterangan sopir, mobil truk dikemudikannya dari arah Jalan Imam Bonjol ke arah Sungai Jawi.

Sesampainya di lokasi, mobil truk tak bisa menghindar lantaran jarak pejalan kaki sangat dekat.

"Mobil truk tangki KB 9590 AE dikemudikan dari arah Jalan Imam Bonjol tujuan arah Sungai Jawi sendirian, sesampainya di TKP ada pejalan kaki yang menyeberang. Karena jarak dekat, sehingga tidak bisa dihindari dan tabrakan pun terjadi," jelasnya saat dihubungi Tribun pada Minggu 18 April 2021.

Setelah Lakalantas terjadi, korban tak sadarkan diri. Korban mengalami sejumlah luka dan sempat dilarikan ke Rumah Sakit St Antonius.

"Lengan kiri luka, tidak sadarkan diri, maka dibawa ke RS Antonius," kata Kompol Sigal.

Setelah sempat mendapat perawatan, korban meninggal dunia di Rumah Sakit St Antonius pada Sabtu malam sekitar pukul 21.00 WIB.

Kasat menerangkan, bahwa pihaknya sudah melakukan olah TKP dan mengamankan kendaraan.

Artikel ini telah tayang di tribunpontianak.co.id dengan judul Pensiunan Guru SMAN 7 Meninggal Akibat Lakalantas saat Hendak Beli Alquran

(Tribunpontianak.co.id/Jamadin)

Sumber: Tribunnews
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved