Berita OKU Selatan

Desak Kades Segera Diperiksa, Warga Desa Sukarami Geruduk Kejari OKU Selatan Soal Kasus Dana Desa

 Puluhan warga Desa Sukarami, Kecamatan Buay Sandang Aji, OKU Selatan menggelar aksi demo di Kejari OKU Selatan, Rabu (13/10/2025).

Dokumentasi warga Desa Sukarami
DEMO -- Puluhan warga Desa Sukarami, Kecamatan Buay Sandang Aji, menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri OKU Selatan, Rabu (13/10/2025). Masyarakat mendesak penuntasan dugaan korupsi Dana Desa Sukarami. 

Ia juga memastikan bahwa laporan masyarakat Desa Sukarami bukan diabaikan, melainkan sudah dalam proses penyelidikan.

“Perintah penyelidikan sudah kami keluarkan. Sejumlah pihak telah kami panggil untuk dimintai keterangan,” ungkap Beni di hadapan para pengunjuk rasa.

Lebih lanjut, Beni mengungkapkan bahwa Kepala Desa Sukarami, CA, telah dijadwalkan untuk menjalani pemeriksaan pada Selasa pekan ini.

Setelah itu, pada minggu berikutnya, Kejari bersama Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan akan menggelar gelar perkara untuk menentukan apakah kasus ini layak naik ke tahap penyidikan.

“Menetapkan seseorang sebagai tersangka tidak bisa tergesa-gesa. Kami harus memastikan bukti-bukti yang ada cukup kuat agar proses hukum berjalan sesuai prosedur,” tegasnya.

Beni juga menegaskan bahwa Kejari terbuka terhadap pengawasan publik dan siap menindaklanjuti setiap laporan masyarakat secara transparan.
 

 

 

Baca berita menarik lainnya di Google News

Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved