Berita Viral

Sosok Bripka Laode Abdul Salman, Polisi Tolikara Tewas Ditikam Paman di Kendari, Pelatih Paralayang

Bripka Laode Abdul Salman menjadi korban saat berupaya menyelamatkan tantenya, HA (41) dan sepupunya, FI (20), dari amukan Junaido, sang paman.

Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Kharisma Tri Saputra
Facebook.com/La Ode Abdul Salman
POLISI TEWAS DITIKAM- Tangkap layar potret Bripka Laode Abdul Salman, menjadi korban penikaman saat berupaya menyelamatkan tantenya, HA (41) dan sepupunya, FI (20), dari amukan Junaido, sang paman. 

Bripka LAS mencoba hendak melerai dan mengamankan pelaku.

Namun pelaku yang memegang pisau langsung melakukan penganiayaan terhadap korban hingga tidak bernyawa.

Motif 

Pelaku saat dikepung kepolisian pun sempat menjelaskan sedikit, tentang peristiwa yang dialaminya. 

Ia mengungkapkan di hadapan salah satu petugas kepolisian bahwa pada dasarnya tak memiliki masalah dengan Bripka LAS. 

Hanya saja, sang istri yang berinisial N disebut tidak mengabari terkai Bripka LAS yang akan tidur di rumah. 

"Saya itu dengan istri saya saling menyayangi. Tapi itulah, di saat saya melaksanakan piket. Ko hargai saya lah. Ada keluarga mau datang," tuturnya dikutip TribunnewsSultra.com dalam rekaman yang didokumentasikan pihak kepolisian, Sabtu (15/11/2025) dini hari. 

Saat ditangkap, J juga mengalami sejumlah luka sabetan hingga dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapat perawatan.

Kemudain J diamankan oleh Ditreskrim Polda Sultra, diperiksa pihak kepolisian, untuk mengungkap kronologi dan motif pembunuhan. 

Polda Sultra di Jalan Halu oleo Kelurahan Mokoau Kecamatan Kambu berjarak 9,9 kilometer atau 20 menit dari rumah sakit melewati Jalan Haluoleo.

Sementara korban dibawa ke ruang jenazah RS Bahyangkara untuk dilakukan visum.

 

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved