Haji 2026

Daftar Kuota Haji 2026 per Provinsi di Indonesia, Terbanyak Jawa Timur Terendah Sulawesi Utara

Pemerintah Indonesia memberikan 92 persen kuota untuk haji reguler. Termasuk pembimbing KBIH 685 orang dan petugas haji sebanyak 1.050 orang.

Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
tribunsumsel/lisma
KUOTA HAJI 2026 -- Ilustrasi Ka'bah dan orang berhaji, berikut Daftar Kuota Haji 2026 per Provinsi di Indonesia, Terbanyak Jawa Timur Terendah Sulawesi Utara. 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Pemerintah melalui Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) resmi telah menetapkan pembagian provinsi untuk jumlah calon jemaah haji yang dapat diberangkatkan tahun depan atau tahun 2026.

Indonesia memperoleh total 221.000 kuota haji, yang terdiri dari 203.320 atau 92 persen dari total kuota haji untuk jemaah haji reguler dan 17.680 atau 8 persen untuk jamaah haji khusus.

Dari jumlah tersebut, Jawa Timur menjadi provinsi dengan kuota terbanyak, yakni 42.409 jamaah. Posisi berikutnya ditempati Jawa Tengah dengan 34.122 jamaah, disusul Jawa Barat sebanyak 29.643 jamaah.

Adapun Sumatera Selatan tahun ini mendapatkan 5.895 kuota haji reguler, lebih rendah dibanding tahun sebelumnya.

Kuota ini turun dibanding Tahun 2025 sebanyak 7.012 jemaah. Kuota Sumsel tahun 2026 berkurang sebanyak 1.117 orang, dan tahun 2026 sebanyak 5.895 jamaah.

Daftar 5 Provinsi dengan kuota haji terbanyak tahun 2026

1. Jawa Timur – 42.409 jamaah

2. Jawa Tengah – 34.122 jamaah

3. Jawa Barat – 29.643 jamaah

4. Sulawesi Selatan – 9.670 jamaah

5. Banten – 9.124 jamaah

Daftar Lima provinsi dengan kuota paling sedikit Tahun 2026

1. Sulawesi Utara – 402 jamaah

2. Papua Barat – 447 jamaah

3. Kalimantan Utara – 489 jamaah

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved