Arti Kata Bahasa Arab

Arti Ahabbul Amali Ilallahi Taala Adwamuha Wa In Qalla, Hadits Amalan yang Paling Dicintai Allah

Dengan melakukan sedikit, kita merasa ringan mengamalkannya, maka tidak ada rasa berat dan malas. Harapannya, bisa setiap hari melakukan

Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
GRAFIS TRIBUNSUMSEL/LISMA
AMALAN YANG KONTINU -- Bacaan hadits Ahabbul Amali Ilallahi Taala Adwamuha Wa In Qalla dan artinya, Amalan yang Paling Dicintai Allah. 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Kalimat Ahabbul A'mali Ilallahi Taala Adwamuhaa Wa In Qalla adalah salah satu hadits nabi, tentang amalan yang paling dicintai Allah.

Amalan yang palig dicintai Allah adalah amalan yang dikerjakan secara terus menerus, konsisten dan istiqomah walaupun itu sedikit.

Simak artikel-artikel Arti Kata Bahasa Arab lainnya, di sini.

Dari  Aisyah Radhiallahu’anha, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

أَحَبُّ الأَعْمَالِ إِلَى اللَّهِ تَعَالَى أَدْوَمُهَا وَإِنْ قَلَّ

Arab latin:
Ahhabbul A'mali Ilallahi Taala Adwamuhaa Wa In Qalla

Artinya:
“Amalan yang paling dicintai oleh Allah Ta’ala adalah amalan yang kontinu (terus menerus) walaupun itu sedikit.”

’Aisyah pun ketika melakukan suatu amalan selalu berkeinginan keras untuk merutinkannya. (HR. Muslim no. 783).

Dari hadits tersebut, salah satu inti ibadah adalah konsisten, atau dalam bahasa Arab istiqamah.

Namun konsisten bukanlah hal yang mudah, perlu usaha dan pembiasaan yang terus menerus dilakukan.

Berikut adalah tips agar terus istiqamah dikutip dari laman media sosial FB motivasi penyejuk hati.

1. Usir Malas
 Maka kemalasan dalam ibadah, bisa jadi adalah bagian dari godaan setan kepada kita atas ketaatan kepada Alloh ta’ala.

“Dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah syaitan; karena sesungguhnya syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu.” (QS. Al Baqarah: 168)

Maka sebagai hamba yang berusaha istiqomah dan bertakwa di jalan Alloh, maka perlu juga ada siasat yang kita lakukan untuk melawan godaan rasa malas itu.


2. Lakukan amalan mulai dari sedikit demi sedikit.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved