PSU Pilkada Empat Lawang
Besok KPU Mulai Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara PSU Pilkada Empat Lawang, Tonton di Youtube
Rapat pleno terbuka ini akan digelar di halaman kantor KPU Empat Lawang Jalan Poros KM 5,5 Tebing Tinggi mulai pukul 08:00 WIB.
Penulis: Sahri Romadhon | Editor: Slamet Teguh
TRIBUNSUMSEL.COM, EMPAT LAWANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Empat Lawang akan menggelar rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pemungutan suara ulang (PSU) pemilihan kepala daerah (Pilkada) Empat Lawang.
Rekapitulasi hasil perhitungan hasil perolehan suara PSU ini akan digelar melalui rapat pleno terbuka oleh KPU Empat Lawang yang bisa disaksikan oleh masyarakat luas.
Rapat pleno terbuka ini akan digelar di halaman kantor KPU Empat Lawang Jalan Poros KM 5,5 Tebing Tinggi mulai pukul 08:00 WIB.
Pada rapat pleno ini KPU Empat Lawang akan menetapkan perolehan suara masing-masing pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Empat Lawang PSU 2024 pasca putusan Mahkamah Konstitusi.
Selain perolehan suara masing-masing pasangan calon, pada rapat pleno terbuk ini juga akan ditetapkan jumlah suara tidak sah serta angka partisipasi masyarakat pada PSU Empat Lawang.
Baca juga: Ada 27 Laporan Dugaan Pelanggaran di PSU Pilkada Empat Lawang, Didominasi Netralitas Kades dan ASN
Baca juga: Pemkab Empat Lawang Bakal Lantik PPPK yang Dinyatakan Lulus Pada Akhir Mei 2025
Ketua KPU Empat Lawang, Eskan Budiman menyampaikan rekapitulasi ini juga bisa disaksikan oleh seluruh masyarakat Empat Lawang melalui kanal akun Youtube KPU Empat Lawang.
“Hari ini kita lakukan persiapan, besok rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pemungutan suara ulang pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Empat Lawang tahun 2024 pasca putusan Mahkamah Konstitusi di tingkat Kabupaten Empat Lawang, rapat pleno terbuka ini juga bisa disaksikan di kanal Youtube KPU Empat Lawang, yakni KPU Kab Empat Lawang,” katanya.
Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com
Jadwal Sidang Putusan PHPU PSU Pilkada Empat Lawang Bakal Digelar Pada 26 Mei 2025 |
![]() |
---|
Sidang PHPU PSU Empat Lawang Digelar, Paslon No.1 Nilai Ada Pelanggaran, Sidang Dilanjutkan 20 Mei |
![]() |
---|
Paslon HBA-Henny Gugat Hasil PSU Pilkada Empat Lawang ke MK, Minta Joncik-Arifai Didiskualifikasi |
![]() |
---|
Polisi Terus Jaga Kantor Bawaslu Empat Lawang Pasca Pelaksanaan PSU 2024 |
![]() |
---|
Para Tokoh Agama dan Elemen Masyarakat Berharap PSU Pilkada Empat Lawang Aman, Siapapun yang Menang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.