Sopir Travel Ditemukan Tewas
5 Fakta Sopir Travel Jambi Ditemukan Tewas di Bayung Lencir Muba, Penumpang Sempat Mampir ke Masjid
Sejumlah fakta terkait kasus tewasnya Matnur alias Inun (48), sopir travel Jambi. Sempat dilaporkan hilang kontak setelah mengantar 3 orang penumpang
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Shinta Dwi Anggraini
"Jadi antara korban dan sopir kontakan sendiri dan berangkat pukul 06.00 WIB tujuan Jambi kota dengan membawa 3 orang.
Dalam perjalanan dapat penumpang 1 anak pesantren jadi mereka berempat. Sampai di Jambi, para pelaku ini dari keterangan polisi mereka mau turun ke Telanai, dan tidak jadi mau ke Tehok karena ada langganan ke Tehok untuk menjemput barang untuk dibawa ke Tungkal,"ujarnya.
Baca juga: BREAKING NEWS : Viral Dilaporkan Hilang, Sopir Travel Jambi Ditemukan Tewas di Bayung Lencir Muba
Kemudian para pelaku bilang antar dulu anak ini yang turun ke pesantren.
Setelah menurunkan anak itu disanalah hilang kontak.
"Dari sana mulai putus kontak dari keterangan anak pesantren, korban membawa Fortuner 2012 warna putih,"ujarnya.
Ditemukan Tewas
Inun ditemukan tewas di Desa Telang, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Muba, Rabu (11/9/2024).
Kanit Reskrim Polsek Bayung Lencir, IPDA Agus Kurniawan membenarkan terkait penemuan jasad pria di Desa Telang, Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).
"Ya, saat ini kita masih melakukan olah TKP dan melakukan pemeriksaan terhadap sejumalah saksi-saksi.
Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dengan menggunakan kaos hitam dan celana jeans, penyebab kematian masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut dan jasad korban sudah kita evakuasi ke RSUD Bayung Lencir,"ungkapnya.
Tampang Penumpang Matnur Terekam CCTV Sempat ke Masjid
Viral terekam cctv wajah diduga salah satu penumpang mobil Matnur (48 tahun), sopir travel asal Jambi yang ditemukan tewas mengenaskan di Kabupaten Muba, Sumsel.
Dikutip dari Tribun Jambi, wajah salah satu penumpang itu tertangkap rekaman CCTV.
Akun Instagram @kabarkampungkito_DJB, pada Rabu (11/9/2024) malam, menampilkan seorang penumpang Matnur tengah berjalan menuju masjid.
Itu merupakan tempat berhenti kendaraan Matnur.
Namun sayang, lokasi tepat masjid itu belum diketahui.
| VIDEO --Tampang Penumpang Matnur Terekam CCTV, Sopir Travel Jambi Ditemukan Tewas di Muba |
|
|---|
| Fakta Pilu Matnur Sopir Travel Jambi Tewas di Muba, Gigih Mencari Nafkah Meski Punya Riwayat Stroke |
|
|---|
| Kejamnya Pembunuh Matnur Sopir Travel Jambi di Muba, Kepala Korban Dilakban Kaki Tangan Diikat |
|
|---|
| Viral Tampang Penumpang Matnur Terekam CCTV, Misteri Sopir Travel Asal Jambi Ditemukan Tewas di Muba |
|
|---|
| Sopir Travel Jambi Tewas di Bayung Lencir Muba, Gunakan Mobil Fortuner BH 1455 GJ yang Juga Hilang |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.