Berita Nasional
Daftar Kejanggalan Kematian Prada Indra Dianiya Sesama Prajurit TNI, TNI AU Tetapkan 4 Tersangka
Prada Indra meninggal setelah sempat dirawat di RS Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Manuhua Biak, pada Sabtu (19/11/2022).
TRIBUNSUMSEL.COM - Tewasnya prajurit TNI, Prada Indra kini turut ramai menjadi perbincangan publik.
Prada Indra disebut tewas karena dianiaya oleh seniornya.
Kini, atas tewasnya Prada Indra tersebut, Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa diminta turun tangan.
HIngga kini, empat prajurit TNI AU sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Seperti diketahui, Prada Indra diduga dianiaya oleh sesama prajurit TNI AU hingga meninggal dunia.
Prada Indra meninggal setelah sempat dirawat di RS Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Manuhua Biak, pada Sabtu (19/11/2022).
Keluarga korban menemukan beberapa kejanggalan kematian Prada Indra, termasuk upaya menyembunyikan penyebab kematian.
Ahli Psikologi Forensik, Reza Indragiri, menyebut kasus kematian Prada Indra mirip kasus pembunuhan Brigadir J.
Menurutnya, dua kasus ini sama-sama banyak kejanggalan yang sengaja ditutupi.
Ia berharap kasus kematian Prada Indra dapat dilakukan investigasi ulang seperti kasus Brigadir J.
"Mungkin perlu diulangi proses investigasinya sebagaimana pada kasus Yosua," ujarnya pada Kamis (24/11/2022), dikutip dari Kompas.com.
Dalam proses investigasi ulang yang dilakukan, kata Reza, harus mendapat perhatian khusus dari Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
"Bahkan (investigasi ulang kasus Prada Indra) membutuhkan atensi langsung Panglima TNI," terangnya.
Selain itu, Reza menambahkan, perlu dilakukan autopsi ulang dalam kasus ini agar terungkap fakta sebenarnya.
Mengenal Kombes Pol Trunoyudo Kabid Humas Polda Metro Jaya Baru, Lulusan Akpol 1995 |
![]() |
---|
Kronologi Anton Gobay Pilot Simpatisan OPM Selundupkan Senjata dari Filipina ke Papua, Bak Film |
![]() |
---|
Arif Rahman Menyesal Punya Atasan Seperti Ferdy Sambo : Mengorbankan Anak Buah |
![]() |
---|
Penyebab Arif Rachman Ketakutan Lihat CCTV di Rumah Dinas Ferdy Sambo : Dengkul gak Bisa Berdiri |
![]() |
---|
Tiga Wanita di Singkawang Ditangkap Polisi Karena Penikahan Palsu, Raup Uang dan Emas, Terungkap |
![]() |
---|