Wabup Devi Suhartoni Siap jadi Orang Pertama Divaksin Covid-19 di Muratara, Ini Ikhtiar Jangan Takut
Wakil Bupati Musi Rawas Utara (Muratara), Devi Suhartoni mengaku siap menjadi orang pertama yang divaksin Covid-19 di daerah itu.
Penulis: Rahmat Aizullah | Editor: Prawira Maulana
Pada gelombang kedua nanti penyuntikan vaksin untuk aparat keamanan Polri dan TNI.
Kemudian pada gelombang ketiga penyuntikan vaksin baru menyasar ke masyarakat sipil.
Marlinda menambahkan, tenaga kesehatan di Muratara siap divaksin sebagai garda terdepan melawan Covid-19.
Apalagi kata dia, sudah keluar edaran dari BPOM Emergency Use Authorization (EUA) bahwa efikasi vaksin Sinovac sebesar 65,3 persen.
Artinya angka itu telah memenuhi persyaratan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yaitu melebihi batas di atas 50 persen.
"Saya yakin tenaga kesehatan di Muratara semuanya bersedia divaksin, masyarakat juga harusnya siap," harap Marlinda.
