Bupati Mura: Tertangkap Pungli Langsung Pecat
Wakil Bupati Mura Hj Suwarti juga mengatakan untuk saat ini kabupaten Mura bebas Pungutan Liar (Pungli).
Penulis: Eko Hepronis |
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Eko Hepronis
TRIBUNSUMSEL.COM, MURA-Wakil Bupati Mura Hj Suwarti juga mengatakan untuk saat ini kabupaten Mura bebas Pungutan Liar (Pungli).
Bahkan pihaknya sudah mengingatkan seluruh dinas dan kecamatan agar tidak melakukan pungli, dan membebaskan biaya pengurusan surat-menyurat.
"Kami memang selalu istruksikan dalam setiap kesempatan agar hati-hati, sekecil apa pun bila memang terbukti pungli maka sudah disiapkan hukumannya, dan suratnya sudah disosialisasikan kepada masing-masing SKPD dalam setiap rapat,"ungkapnya.
Selain itu pihaknya sudah memetakan beberapa instansi yang rawan pungli seperti Dinas Perhubungan dan kecamatan.
"Bila memang nanti ada yang terbukti hukumannya akan mengacu ke atas sebagaimana instruksi Presiden Jokowi dalam berbagai kesempatan. Bila PNS yang berbuat ada sanksinya pemecatan. Sementara bila honorer maka tidak segan-segan juga kita langsung pecat," tegasnya
Kendati demikian ia mengimbau kepada masyarakat dan SKPD jangan mau berbuat bodoh. Karena baik yang menyuap maupun yang disuap kedua-duanya ada sanksinya.
"Di media itu sudah jelas kalau dua-duanya terlibat semuanya kena sanksi,"ungkapnya.
