Berita Lubuklinggau
4 Hari Hilang, Sujono Ditemukan di Pinggir Sungai Kati Lubuklinggau Tinggal Tulang Belulang
Warga Kelurahan Jukung, Kecamatan Lubuklinggau Selatan 2 dihebohkan dengan ditemukan
Penulis: Eko Hepronis | Editor: Melisa Wulandari
Laporan wartawan Tribunsumsel.Com, Eko Hepronis.
TRIBUBUNSUMSEL. COM, LUBUKLINGGAU -- Warga Kelurahan Jukung, Kecamatan Lubuklinggau Selatan 2 dihebohkan dengan ditemukan sosok mayat tanpa identitas.
Mayat tersebut ditemukan warga di Sungai Kati tepatnya di wilayah Niling ketika akan memancing dalam keadaan sudah membusuk.
Baca: PT Pegadaian Lagi Buka Lowongan Kerja: Ini Cara Pendaftaran dan Persyaratan
Kapolres Lubuklinggau AKBP Sunandar melalui Kapolsek Lubuklinggau Selatan Iptu Aprinaldi mengatakan mayat tersebut ditemukan Rabu (30/05/2018) pukul 16.00 WIB kemarin.
"Bripka M Riduan dan Brigpol Fely agustra mendatangi TKP ditemukan sesosok mayat manusia di pinggir sungai kati oleh seorang warga sedang mancing," ungkapnya Kamis (31/05/2018).
Baca: Menpora Imam Nahrawi Akui Alex Noerdin Gubernur Terbaik Dunia
Lalu warga tersebut juga memberitahukan kepemuka masyarakat Niling bahwa ada sosok mayat.
"Kemudian mereka bersama-sama mendatangi TKP dan melakukan evakuasi mayat tersebut, saat diangkat kondisi mayat masih memakai sarung dan ada tanda di kaki," kata Aprinaldi.
Baca: Terkuak Ternyata ini Kebohongan Fatal Raffi Ahmad Hingga Ditendang Otis dari Pesbukers
Usut punya usut sehubungan empat hari yang lalu Polsek Lubuklinggau Selatan menerima laporan bahwa Sujono (82) hilang, setelah di temukan ternyata ciri-cirinya sama.
"Kemudian pihak keluarga mengiklaskan dan mempercayai mayat itu adalah orang tuanya..
Lalu tepat pukul 22.00 WIB mayat tersebut langsung dikebumikan," ujarnya.
Baca: Nasib Orang Siapa yang Tahu, Dulu Pemabuk Wanita ini Putuskan Jadi Dokter