Berita Sumsel Maju Untuk Semua
Pemprov Sumsel- TNI AL Siap Perkuat Kolaborasi Pembangunan Infrastruktur Maritim
Ia menegaskan bahwa Sumatera Selatan merupakan provinsi yang luas, strategis, serta memiliki jumlah penduduk mencapai 9 juta jiwa
TRIBUNSUMSEL.COM,PALEMBANG— Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan, H. Edward Candra, menghadiri kegiatan Silaturahmi bersama Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) III , Laksamana Muda TNI Uki Prasetia, S.T., M.M. bersama jajaran Pemerintah Provinsi Sumsel di Griya Agung Palembang, Senin (3/11/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Sekda Sumsel menyampaikan ucapan selamat datang kepada Laksamana Muda TNI Uki Prasetia beserta jajaran di Bumi Sriwijaya.
Ia menegaskan bahwa Sumatera Selatan merupakan provinsi yang luas, strategis, serta memiliki jumlah penduduk mencapai 9 juta jiwa dengan pertumbuhan ekonomi yang termasuk tertinggi di Pulau Sumatera.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Sumatera Selatan, kami ucapkan selamat datang. Sumsel memiliki potensi besar di berbagai sektor. Untuk komoditas padi, kita menempati posisi kelima secara nasional. Sinergi dengan TNI, khususnya Angkatan Laut, selama ini juga sangat membantu dalam menurunkan angka stunting dan mendukung gerakan Sumsel Mandiri Pangan di kawasan pesisir,” ujar Edward Candra.
Ia menambahkan, pemerintah Provinsi Sumatera Selatan terbuka untuk memperkuat kolaborasi dengan TNI AL, terutama dalam pembangunan infrastruktur maritim seperti pelabuhan, yang akan segera diwujudkan bersama demi memperkuat konektivitas dan perekonomian daerah.
Baca juga: Daftar 8 Pejabat Pemprov Dirombak, Sekda Muba Apriyadi Ditarik ke Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel
Sementara itu, Laksamana Muda TNI Uki Prasetia, S.T., M.M., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Gubernur Sumatera Selatan beserta jajaran pemerintah provinsi.
“Kami sangat mengapresiasi perhatian dan kerja sama yang telah terjalin baik dengan Pemerintah Sumsel. Ke depan, kami siap mendukung kebijakan provinsi, terutama terkait pengawasan dan pengetatan di dermaga-dermaga kecil guna mencegah penyelundupan dan peredaran narkotika melalui jalur laut,” ungkapnya.
Menurutnya, koordinasi dan sinergi antara TNI AL dan Pemerintah Daerah akan terus diperkuat dalam berbagai kegiatan, baik di bidang keamanan laut maupun pembangunan wilayah pesisir.
Acara silaturahmi ini turut dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumsel atau yang mewakili, serta sejumlah pejabat TNI AL dan OPD di lingkungan pemerintah provinsi sumsel.
Baca berita lainnya di google news
| Mendagri RI Hadiri Dies Natalis Unsri, Tekankan Pentingnya SDM Unggul Menuju Indonesia Emas 2045 |
|
|---|
| Cik Ujang Resmi Tutup Porprov XV Sumsel : Muba Sukses Jadi Tuan Rumah yang Tertib dan Ramah |
|
|---|
| Herman Deru Ajak Suporter dan Manajemen Sriwijaya FC Bersatu Bangkitkan Klub Kebanggaan Daerah |
|
|---|
| Hadiri HGN 2025, Sekda Sumsel : Guru Ujung Tombak Siapkan Generasi Muda Berdaya Saing dan Berakhlak |
|
|---|
| Pembangunan Pelabuhan Baru Tanjung Carat Segera Dimulai,MOU dan Serah Terima Lahan Ditandatangani |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.