Berita Viral
Mengenal Carmen Gadis Bali Bakal Mulai Debut KPOP Dibawah Naungan SM Entertainment, Usia 19 Tahun
Penggemar musik K-pop Indonesia tengah menyoroti sosok Carmen gadis asal Bali dikabarkan akan memulai debut di Korea Selatan.
TRIBUNSUMSEL.COM -- Penggemar musik K-pop Indonesia tengah menyoroti sosok Carmen gadis asal Bali dikabarkan akan memulai debut di Korea Selatan.
Carmen dikabarkan akan bergabung dengan grup kpop baru dibawah naungan SM Entertainment.
Jika Carmen resmi debut di bawah agensi SM Entertainment, ini menjadi sejarah baru bagi dunia musik K-pop.
Hal ini karena SM Entertainment, selama 30 tahun berdiri, belum pernah mendebutkan seorang idol dari Indonesia.
Dari Asia Tenggara, baru Ten NCT, idol dari Thailand yang bisa debut di bawah agensi SM Entertainment.
Agensi itu biasanya merekrut trainee asal China dan Jepang, selain Korea Selatan.
Siapa Carmen yang disebut bakal debut dengan grup Hearts2Hearts? Berikut faktanya:
1. Berasal dari Bali
Carmen memiliki nama panjang Nyoman Ayu Carmenita. Ia adalah gadis asal Bali kelahiran 28 Maret 2006 sehingga usianya saat ini masih sekitar 18 tahun.
Tak banyak informasi mengenai kehidupan pribadi Carmen, apalagi gadis ini tampaknya tidak memiliki media sosial.
Trainee idol di SM Entertainment biasanya memang dilarang bermain media sosial, termasuk Carmen tentunya.
2. Disebut sudah pernah ikut showcase SM Entertainment
Kabar bergabungnya Carmen ke dalam agensi SM Entertainment memang sudah cukup lama terdengar.
Carmen juga dikabarkan sudah mengikuti showcase yang digelar oleh SME pada 2023 lalu.
Showcase ini diikuti oleh para trainee yang berpotensi debut sebagai member grup baru.
| Kepala Desa Siti Ambia Bongkar Proses Cerai Melda Safitri dan Suami, Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan |
|
|---|
| Melda Safitri Rela Sisihkan Uang Jual Cabai Demi Baju Kopri Suami Tapi Dicerai, Segini Harganya |
|
|---|
| Melda Safitri Ungkap Isi Hati Usai Ditalak Suami Jadi PPPK Viral, Mungkin Saya Kurang Menarik |
|
|---|
| Video Pengakuan Janda Muda Tega Bunuh Bayinya di Bukitinggi, Ternyata Hasil Hubungan Gelap |
|
|---|
| Profil Theodore, Usia 7 Tahun Punya IQ 154 Hingga Ikut Kuliah Kelas Kimia di NTU, Pemegang 5 Rekor |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.