Berita Viral

'Kado Istimewa Buat Almarhum Bapak', Curhat Joni Pemanjat Tiang Bendera Akhirnya Lulus TNI AD

Yohanes Ande Kalla atau Joni mengucap syukur usai lolos seleksi calon Bintara Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD).

|
Penulis: Laily Fajrianty | Editor: Weni Wahyuny
POS-KUPANG.COM/HO
Yohanes Ande Kalla atau Joni (kanan) saat masih bocah berfoto dengan Presiden Jokowi. Kini Joni sudah dewasa (kiri) dan lulus Bintara TNI AD. Ia mengucap syukur usai lulus seleksi calon Bintara Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD). 

Saat upacara itu, Wakil Bupati Belu JT Ose Luan meminta Joni untuk naik ke atas podium.

"Saya bangga dengan perjuangan dia (Joni) memanjat tiang bendera. Saya katakan ke dia bahwa perjuangan para pahlawan dulu untuk memperjuangan negara ini begitu besar," tutur Ose.

Sempat Tak Lulus karena Terganjal Tinggi Badan

Sebelumnya, Joni menuturkan dirinya sempat dinyatakan tidak lulus seleksi Bintara TNI AD karena terganjal tinggi badan.

"Saya tidak lolos tes karena tinggi badan saya hanya 157 sentimeter," ungkap Joni pada Minggu (4/8/2024), dikutip dari Tribun Papua.

Di sisi lain, Joni sebenarnya sudah mempersiapkan untuk tes masuk sebagai prajurit TNI AD.

Setelah lulus SMA, dia langsung berangkat ke Kota Kupang untuk mengikut seleksi penerimaan Bintara TNI AD 2024.

Adapun seleksi awal yang dihadapi Joni adalah validasi di Ajenrem 1604/Wirasakti Kupang.

Namun, Joni dinyatakan tidak lulus setelah tinggi badannya tidak memenuhi syarat.

Menurutnya, dia gagal pada tinggi badan sehingga disuruh untuk kembali mempersiapkan diri untuk seleksi kali berikut.

"Untuk saat ini mungkin persiapan fisik. Saya akan usahakan sebisa mungkin," ungkap dia.

Joni mengaku sedih saat diumumkan dirinya gugur akibat tinggi badan yang belum memenuhi syarat dalam penerimaan Bintara TNI AD.

Ingin Bahagiakan Keluarga

Sebenarnya, cita-cita Joni bisa dibilang sederhana yaitu membahagiakan ibunya dan keluarga, serta membanggakan ayahnya yang telah meninggal dunia beberapa waktu lalu.

"Cita-cita saya hanya satu, ingin menjadi anggota TNI, sehingga saya akan mencoba lagi," kata Joni, yang sedang dalam perjalanan pulang dari Kota Kupang menuju rumahnya di Atambua, ibu kota Kabupaten Belu.

Baca berita lainnya di Google News

Ikuti dan Bergabung di Saluran Whatsapp Tribunsumsel.com
 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved