Berita Selebriti
Kronologi Sakit Ibunda Ferry Maryadi Sebelum Meninggal Dunia, Deswita Ungkap Kondisi Mertua Menurun
Duka mendalam dirasakan pasangan selebriti Ferry Maryadi dan Deswita Maharani setelah orang tua perempuan mereka meninggal dunia.
Namun kesedihan Ferry Maryadi baru terlihat ketika mengazankan jenazah ibunya didalam liang lahat.
Ferry Maryadi sengaja menutupi kesedihannya dan berusaha tegar selama jenazah ibunya dimakamkan.
"Kelihatannya tegar, tapi saya yang anak bungsu ini merasa hancur dan patah hati saat ditinggalkan mama, cuma dikuat-kuatin aja," kata Ferry Maryadi.
Ferry Maryadi merasa sudah sepatutnya menutupi kesedihannya didepan anak-anak dan Deswita Maharani, istrinya.
"Kalau saya terlihat hancur didepan istri dan anak saya, bagaimana jadinya dengan mereka," ucap Ferry Maryadi.
Sebagai suami dan pemimpin keluarga, Ferry Maryadi merasa harus lebih kuat dari istri dan anak-anaknya sekalipun kehilangan selamanya orang tua.
"Setidaknya jangan terlihat rapuh dan lemah meski didalam hati ini hancur," ujar Ferry Maryadi.
Saat detik-detik terakhir hidup ibunya, Ferry Maryadi bahkan tidak ada disamping mendiang Rospita.
Ketika ibunya meninggal, Ferry Maryadi diketahui sedang bekerja di Kendari, Sulawesi Tenggara.
"Yang menemani dan menuntut ibu, Deswita dan kakak-kakak saya," kata Ferry Maryadi.
Ferry Maryadi sudah merasa ikhlas dan melepaskan kepergian selamanya ibunya.
(*)
| Alasan Pidi Baiq Memilih Ariel Noah Perankan Sosok Dilan ITB 1997, Tak Asal Tunjuk Orang |
|
|---|
| 3 Tahun Sepi Job TV, Sule Ungkap Pekerjaan Baru Dapat Hasilkan Uang Rp10 Juta Per Jam |
|
|---|
| Bedu Serahkan Rumah dan Mobil ke Mantan Istri usai Resmi Cerai, Nafkah Anak Rp50 Juta Per Bulan |
|
|---|
| Pengakuan Baim Wong Sebut Pernah Mencuri hingga Ditangkap Security Sampai Ayah Dipanggil |
|
|---|
| Tabiat Buruk Shella Saukia Diungkap Doktif, Sebut Dugaan sang Selebgram Punya Utang Hingga Rp2 M |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.