Suami Sandra Dewi Tersangka Korupsi

Bantahan Kejagung Disebut Pernah Ungkap Isu 2 Artis Terseret Kasus Harvey Moeis : Siapa Bilang ?

Sebelumnya, Sekretaris DPP Indonesia Audit Watch mengungkapkan beberapa artis yang disebut-sebut ikut kecipratan hasil korupsi timah Harvey Moeis.

Editor: Weni Wahyuny
Tribunnews.com/ Abdi Ryanda Shakti/ instagram/sandradewi88
Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Dirdik Jampidsus), Kuntadi (kiri) dan Sandra Dewi & Harvey Moeis (kanan) - Kuntadi membantah telah menyebut inisial nama artis yang terseret kasus korupsi timah Harvey Moeis. 

TRIBUNSUMSEL.COM - Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) membantah disebut membocorkan nama artis yang turut terseret dalam kasus mega korupsi PT Timah Rp271 Triliun.

Diketahui, adanya isu artis yang turut terjerat kasus tersebut usai suami Sandra Dewi, Harvey Moeis jadi tersangka ke-16 dalam kasus tersebut.

Baru-baru ini santer disebut ada isu artis berinisial C, dan S yang ikut terlibat dalam kasus ini.

Menanggapi hal itu, Kejagung akhirnya buka suara.

Dirdik Jampidsus Kejagung, Kuntadi menjawab soal adanya kabar dua nama artis baru yang diduga terlibat dalam kasus ini.

Kuntadi membantah jika dirinya mengeluarkan statement tersebut.

"Siapa bilang? Kita tidak pernah ada statement itu, kita ikuti saja prosesnya," ujar Kuntadi. Dikutip dari TribunWow.com, Kamis (4/4/2024).

"Tidak perlu mengandai-andaikan tidak perlu berasumsi. Semua berdasarkan alat bukti yang ada," sambungnya.

"Saya tidak pernah mengeluarkan statement itu," tambahnya.

Baca juga: Analisa Pakar Ekspresi Ungkap Arti Senyuman Sandra Dewi di Kejagung, Disebut Tutupi Rasa Tertekan

Namun, saat ditanya soal adanya nama pejabat yang terlibat, Kuntadi mengatakan masih dalam proses penelusuran.

"Nanti kita lihat kita masih menelusuri," jawab Kuntadi.

Sebelumnya, Sekretaris DPP Indonesia Audit Watch mengungkapkan beberapa artis yang disebut-sebut ikut kecipratan hasil korupsi timah Harvey Moeis.

Iskandar Sitorus menyebut dua artis tersebut berinisial C, S, dan SD.

"C itu, dan S, serta SD ya. Itu kecenderungan ke arah situ," ucapnya, dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Kamis (4/4/2024). Dikutip dari TribunSeleb.

Baca juga: Pesan Sandra Dewi Usai Diperiksa Kejagung 5 Jam, Minta Jangan Bikin Berita Tak Benar: Lihat Data

Kendati begitu, pihaknya berharap, pernyataannya bisa dibuktikan.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved