Berita Selebriti
Curhat Soimah Dibikin Sakit Hati Oleh Petugas Pajak, Merasa Diperlakukan Bak Koruptor
Artis Soimah kini curhat pengalamannya diperlakukan kurang baik oleh pegawai pajak yang memperlakukannya baik seorang koruptor.
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Shinta Dwi Anggraini
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri
TRIBUNSUMSEL.COM - Artis Soimah curhat pengalamannya diperlakukan kurang baik oleh pegawai pajak.
Baca juga: Jonathan Latumahina Geram Tantang Donny Wiguna Usai Sebut AGH Jadi Objek Birahi David,Jangan Dihapus
Menurut Soimah, saat itu dirinya mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari pegawai pajak yang datang kerumahnya.
Bahkan Soimah merasa diperlakukan bak seorang koruptor oleh pegawai pajak meskipun dirinya sudah membayar pajak dilansir dari akun TikTik @relawan.nki, Kamis (6/4/2023).
Dalam unggahan tersebut Soimah tampak curhat soal momen kurang menyenangkan yang ia alami dari pegawai pajak.
Soimah mengaku bahwa dirinya selama ini selalu membayar pajak tepat waktu dan sesuai ketentuan yang berlaku.
"Untuk bayar pajak memang kewajiban kita, bayar ya bayar, lapor pajak, lapor.
Kan kalo dari TV atau dari kerja atau dari dimanapun kan udah potong pajak, nah kewajiban kita kan lapor pajak," ungkap Soimah.
Baca juga: Profil Sri Wulansih Ibunda Mendiang Julia Perez Alami Kecelakaan, Sosok Awet Muda dan Fashionable
Baca juga: Jonathan Latumahina Kecewa AGH Dituntut 4 Tahun Penjara, Singgung Masa Depan David, Sentil Mahfud MD
Akan tetapi Soimah justru mendapatkan perlakuan buruk dari pegawai pajak yang datang kerumahnya.
"Kita udah tau, udah sadar itu, pasti tau lah, emang ga bakal lari, rumahnya jelas, bisa dicari gitu, jangan khawatir bayar pasti bayar.
Tapi perlakukanlah dengan baik. Jadi saya itu merasa diperlakukan seperti bajing*n, seperti koruptor," kata Soimah.
Baca juga: Kronologi Sri Wulansih Ibu Mendiang Julia Perez Kecelakaan, Pingsan Karena Terbentur, Gegar Otak
Sementara itu Soimah menyebut bahwa dirinya memiliki bukti bahwa ia selalu melakukan pembayaran pajak.
Namun dirinya tak habis pikir dengan perlakuan pegawai pajak yang datang kerumahnya dengan rasa curiga.
| Ayu Chairun Nurisa Ajak Ashanty Sang Mantan Bos Berdamai, Janjikan Cabut Laporan Kepolisian |
|
|---|
| Unggah Foto Sabrina Alatas, Hotman Paris Beri Wejangan Khusus Sang Selebgram, Singgung Cowok Bokek |
|
|---|
| Gegara Candaan Pemakaman Adat Toraja, Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| Curhat Uya Kuya Ngaku Trauma Apartemen Didatangi Massa hingga Diteriaki usai Rumah Dijarah |
|
|---|
| Pandji Pragiwaksono Minta Maaf Soal Candaan Adat Toraja saat Stand Up 2013, Siap Diproses Hukum |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.