Berita Kriminal
Pencuri Kembalikan Barang Hasil Curian Melalui Ojol, Tulis Surat Minta Maaf : Saya Terjerat Pinjol
seorang pencuri di Sidoarjo Jawa Timur kembalikan barang curian melalui ojek online. Ada surat berisi permohonan maaf
Editor:
Weni Wahyuny
imgarcade.com
Ilustrasi mencuri - Seorang pencuri di Sidoarjo kembalikan barang curian melalui ojol. Ngaku terjerat pinjol
Berikut isi surat yang ditulis pencuri itu setelah diterjemahkan ke bahasa Indonesia:
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh
Mohon maaf Mas Indris
Sejujurnya saya tidak berniat mencuri
Tapi keadaan saya benar-benar tertekan Sebenarnya saya terjerat pinjol DKK
Saya sampai sekarang sudah menyerah pada kehidupan ini
Mohon maaf Mas Indris
Ini saja yang bisa saya kembalikan
Yang tidak ada sudah terpakai untuk membayar hutang
Jika suatu saat saya punya uang, pasti saya kembalikan
Tidak tahu nanti bagaimana caranya
Minta maaf yang sebesar-besarnya
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.
Gojek siap bantu polisi ungkap identitas pencuri
Terkait dengan kejadian itu, pihak Gojek mengaku sudah berkoordinasi dengan polisi untuk mendeteksi identitas pencuri.
