Berita Palembang
Hadiri Perayaan Imlek di Vihara Vajra Bhumi, Herman Deru: Tahun Baru Imlek Harus Jadi Semangat Baru
Terus berbuat baik sesuai bidangnya, yang dagang tetap dagang dengan baik, yang berkarir tingkatkan pengabdian dengan baik pada masyarakat dan negara.
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) menghadiri perayaan Tahun Baru Imlek 2572 di Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya, Jalan Sayangn Lorong RK Lama, 16 Ilir.
Perayaan Imlek di Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya ini juga diadakan secara virtual, sehingga di Vihara kondisinya tidak begitu ramai dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Kita sengaja bersama seluruh pejabat Pemprov Sumsel mengunjungi Vihara ini, bukan hanya sekedar mengucapkan selamat Imlek tapi pergantian tahun baru imlek ini harus jadi semangat baru," kata Herman Deru, Jumat (12/2/2021).
Lebih lanjut ia mengatakan, sudah cukup mendapatkan ujian di 2571 pada shio tikus, maka harapanya dengan shio kerbau logam ini jadi lebih semangat dan perkasa. Namun tidak lepas dengan doa.
"Terus berbuat baik sesuai bidangnya, yang dagang tetap dagang dengan baik, yang berkarir tingkatkan pengabdian dengan baik pada masyarakat dan negara," katanya.
• Cocok Dimakan Dengan Nasi Atau Lontong, Begini Cara Membuat Malbi Palembang, Bahan Daging Sapi Segar
• Kunjungan Kerja ke Pagaralam, Kapolda Sumsel Ingatkan Personel Waspada, Deteksi Dini Kamtibmas
Herman Deru pun mengucapkan Gong Xi Fat Cai kepada seluruh warga Tionghoa yang ada di Sumsel maupun di Indonesia.
Sementara itu Biksu sekaligus Ketua Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya, Sukarman mengatakan, bahwa sebelum imlek sudah banyak kegiatan sosial diadakan.
"Mulai dari bagi-bagi sembako, ke pantai asuhan, bagi-bagi bingkisan ke tukang becak, bagi nasi bungkus dan lain-lain," katanya.
Menurut Sukarman, perayaan imlek tahun ini tentunya berbeda dari tahun lalu. Kalau tahun lalu ramai yang beribadah dari pagi sampai malam, kalau ini kebanyakan dilakukan secara virtual.
"Imlek tahun ini kita harus lebih banyak beribadah. Harapanya tahun ini lebih baik dari tahun lalu, kalau bisa jangan new normal tapi normal kembali," harapnya.
Berita Palembang Hari Ini
Tahun Baru Imlek 2572
Gubernur Sumsel Hadiri Perayaan Tahun Baru Imlek 2
Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya
Tribunsumsel.com
sumsel.tribunnews.com
http://sumsel.tribunnews.com/
Melihat Bus Pelayanan Terpadu Mang PDK Presisi, Berikan Tiga Layanan Sekaligus |
![]() |
---|
Wali Kota Palembang Keluarkan Surat Edaran Operasional Rumah Makan Hingga Panti Pijat Selama Ramadan |
![]() |
---|
Terjerat Dugaan Korupsi Lahan Kuburan, Johan Anuar: Saya Dijebak dan Jadi Korban Politik |
![]() |
---|
Ramadan 1443 H, Masjid SMB Jayo Wikramo Palembang Batasi Waktu Salat Tarawih, Juga Jumlah Jemaah |
![]() |
---|
Walikota Palembang Harnojoyo Akan Umumkan Serentak Hasil Tes Urine |
![]() |
---|