Saat Korek-korek Pasir, Anjing Ini Malah Temukan Mayat, Begini Kondisinya

Sebujur mayat ditemukan terkubur pasir di pantai Pamugaran, Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo, Pangandaran, Jawa Barat.

kolase tribun video
TKP tempat ditemukannya mayat 

TRIBUNSUMSEL.COM - Sebujur mayat ditemukan terkubur pasir di pantai Pamugaran, Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo, Pangandaran, Jawa Barat.

Hal itu diketahui saat seorang saksi bernama Ade Wartas (51) tengah olahraga lari-lari di pantai, Jumat (1/6) pukul 9 pagi.

Ade kemudian melihat seekor anjing sedang mengorek-orek pasir pantai.

Penasaran, Ade kemudian menghampiri anjing tersebut dan mencari tahu apa sebenarnya yang ditemukan oleh si anjing.

Ade kemudian ikut menggali pasir pantai yang dikorek-korek anjing tadi.

Ade terkejut dengan apa yang ditemukannya, rambut manusia dan aroma bau busuk.

Ade segera memberitahu masyarakat sekitar dan melapor ke Polair & TNI AL.

Pihak berwajib kemudian menggali lagi cerukan tersebut.

Setelah digali lebih dalam maka sekarang terkuak sosok mayat didalamnya.iri

Mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki, berambut gondrong dan ada tato naga di tangan kirinya.

Kondisi mayat penuh luka di hidung, kulit jari mengelupas, lidah tergigit, bola mata pecah, lebam bekas jeratan di leher, dan wajah penuh luka hingga sulit dikenali.

 Kapolsek Pangandaran Kompol Suyadhi menyatakan bahwa jenazah korban telah dibawa ke Puskesmas Pangandaran untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Tim INAFIS Polres Ciamis kemudian datang dan melakukan otopsi kepada mayat tersebut.

Identitas mayat tersebut kemudian berhasil diungkap oleh tim INAFIS.

Mayat itu adalah Hendika Saputra (30) warga Sukasari, Sukajadi, Pamarican, Ciamis.

Menurut keterangan Kasat Reskrim Polres Ciamis AKP, Hendra Virmanto, mayat itu diduga korban pembunuhan.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved