Pilkada Sumsel
Kunjungi Tokoh Masyarakat di Lubuklinggau Ali Alim, Dodi Minta Restu
Calon Gubernur Sumsel nomor urut 4, Dodi Reza Alex melaksanakan Salat Subuh berjamaah
Penulis: Eko Hepronis | Editor: Melisa Wulandari
TRIBUNSUMSEL.COM, LUBUKLINGGAU - Calon Gubernur Sumsel nomor urut 4, Dodi Reza Alex melaksanakan Salat Subuh berjamaah di Masjid Al-Hidayah di Jl Kelabat Kelurahan Jawa Kiri I Kecamatan Lubuklinggau Timur, Minggu (20/5/2018) pagi.
Meski diguyur hujan sedang, tak menghalangi niat ratusan warga dan jamaah untuk dapat bertemu dan salat berjamaah dengan putra Gubernur Sumsel itu.
Baca: Tampilkan Sosok Sang Istri,Terkuak Dari Sinilah Sumber Kekuatan Gaib Mbah Mijan,Ternyata
Usai melaksanakan salat, Dodi beserta rombongan mengunjungi kediaman seorang tokoh masyarakat setempat, Ali Alim.
Ali yang sudah berusia lanjut, sedang mengalami sakit sehingga tak bisa beraktivitas seperti biasanya.
"Alhamdulillah, terima kasih atas kunjungannya. Saya merasa dihargai dijenguk oleh calon gubernur ketika sedang mengalami sakit seperti ini," katanya.
Baca: Siska Marleni: SDM dan Iptek, Penentu Kemajuan Bangsa
Dodi yang menggunakan baju bernuasa hijau pun meminta doa restu pada Ali.
Menurutnya, doa dari para tokoh masyarakat diyakini dapat membuat jalannya menuju Sumsel 1 akan lancar dan berkah.
"Saya doakan semoga Pak Ali segera sembuh dan beraktivitas seperti biasa lagi," ucapnya.
Baca: Seminggu Setelah Aksi, Miris Tiga Jenazah Bomber Gereja Surabaya Masih Nyangkut dan Belum Diserahkan
Sehari sebelumnya, pada Sabtu (19/05), Dodi juga menyempatkan diri berbaur dengan masyarakat di Kota Lubuklinggau. Presiden SFC itu tampak akrab dan tak sungkan membeli takjil di pasar bedug.
Di kedua tangan Dodi terlihat banyak kantong makanan yang dibelinya dari sejumlah pedagang. Bahkan, beberapa pedagang memberinya takjil gratis. Tak sedikit yang meminta Dodi untuk buka bersama.
"Ayo pak Dodi, bukber (buka bersama, baca) kami pedagang takjil disini, nanti kami siapkan lauk kesukaan pak Dodi," kata Asmina (46), pedagang takjil pasar Lubuklinggau.
Baca: Di Tengah Perburuan Teroris, Kapolri Sempatkan Berbuka dengan Anak Yatim
Ibu dua orang anak ini juga tak ragu untuk mengajak Dodi swafoto bersama untuk kenang-kenangan. "Kalau pak Dodi datang kesini lagi, harus mau buka di rumah kami," ajak Asmina kepada Dodi.
Menurutnya, sosok seorang Dodi Reza Alex Noerdin sangat pas untuk melanjutkan dan melengkapi pembangunan di Sumsel lima tahun ke depan.
"Saya sudah terasa, punya dua anak yang merasakan program sekolah gratis Pak Alex. Nah, program ini harus dilanjutkan dan sosok yang tepat untuk melanjutkannya kami hanya percaya dengan pak Dodi," ucapnya.
Baca: Inilah Deretan Para Pria Paling Tampan Didunia, Ada yang Fansnya Banyak di Indonesia Loh!
Senada dikatakan Rudi (51), penjual lemang di pasar bedug Lubuklinggau. Ia menuturkan dirinya sangat berharap program sekolah dan berobat gratis di Sumsel bisa berlanjut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/kunjungi-tokoh-masyarakat-di-lubuklinggau-ali-alim-dodi-minta-restu_20180520_123226.jpg)