Berita Musirawas

Mati Suri dan Selalu Merugi, Badan Usaha Milik Daerah Kabupaten Musi Rawas Disetop

Dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Mura Energi dan Mura Makmur milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab)

Penulis: Eko Hepronis | Editor: Melisa Wulandari
tribunsumsel.com/Eko Hepronis
Mati Suri dan Selalu Merugi, Badan Usaha Milik Daerah Kabupaten Musi Rawas Disetop 

Laporan wartawan Tribun sumsel. Com, Eko Hepronis.

TRIBUNSUMSEL. COM, LUBUKLINGGAU -- Dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Mura Energi dan Mura Makmur milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas (Mura) stop operasi.

Pasalnya, dua perusahaan kebanggan masyarakat Lan Serasan Sekentenan itu, yang bergerak dibidang energi dan perdagangan jasa itu sejak beberapa bulan terakhir disetop karena selalu merugi.

Asisten II Pemerintah Kabupaten Mura, Syaiful Igna membenarkan jika dua perusahaan itu tidak beroperasi lagi dan bisa dibilang dalam keadaan mati suri.

Baca: Dihujat Karena Video Mesra Dengan Ayu Ting Ting, Boy William Tulis Sindiran Pedas Ini

"Kalian lihat sendirilah kalau kontornya tutup tidak ada aktivitas, mati suri itu namanya," ungkapnya pada Tribunsumsel.Com, Senin (23/4/2018).

Menurutnya, idealnya sebuah BUMD mempunyai fungsi memberikan pemasukan kepada daerah,

namun pada kenyataannya sampai saat ini perusahaan itu tidak ada kontribusinya.

Baca: Disebut Mirip Oleh Ari Lasso, Begini Perbandingan Foto Lucinta Luna & BCL, Bagian Bibir Jadi Sorotan

"Untuk sementara saya rasa karena tidak beroperasi kita tidak menggangarkannya lagi,

bahkan, keuangannya sudah dilakukan audit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)," ungkapnya.

Ketika disinggung langkah kedepan, Syaiful mengaku belum mempunyai langkah strategis apakah dua BUMD akan digabung menjadi satu.

Baca: Main Film Garapan Raffi Ahmad, Terkuak Segini Bayaran Ayu Ting Ting, Honornya Mahal uiy!

Namun yang jelas kata Syaiful saat ini menjadi program prioritas Pemkab Mura.

"Yang jelas tim akan melakukan rapat koordinasi terkait kelembagaan dua BUMD itu.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved