Berita Palembang
Soal Antrean Panjang di SPBU, Herman Deru Minta Pertamina Cari Solusi: Sudah Masalah Kemanusiaan
Gubernur Sumsel Herman Deru dalam wawancara, Senin (10/11/2025) meminta Pertamina carikan formula lain terkait antrean panjang BBM di SPBU.
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Shinta Dwi Anggraini
Ringkasan Berita:
- Herman Deru minta Pertamina mencari solusi antrean panjang BBM di SPBU
- Jika metodenya tidak dibenahi maka antrean panjang ini bisa membuat lalu lintas macet dan mengular
- Deru menyebut, persoalan ini bukan hanya antrean namun sudah kemanusiaan
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Linda Trisnawati
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Di Sumatera Selatan (Sumsel), khususnya Kota Palembang antrean bahan bakar minyak (BBM) mengular di berbagai SPBU. Bahkan tak jarang antrean BBM ini menyebabkan kemacetan.
Menanggapi hal tersebut Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru mengatakan, bahwa ia telah memanggil pihak Pertamina sejak sepekan lalu untuk mencari solusi konkret, dan meminta agar mereka tidak bekerja secara ego sektoral.
"Terkait bahwa subsidi itu ada batasan-batasannya (pembatasan) saya setuju, saya sepakat. Tapi tolong carikan formula lain bagi Pertamina yang punya tanggung jawab untuk mengelola distribusi BBM ini," kata Deru saat diwawancarai di Taman Makam Pahlawan, Ksatria Ksetra Siguntang Palembang, Senin (10/11/2025).
Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Gubernur Sumsel : Tugas Kita Lanjutkan Perjuangan Sejahterakan Rakyat
Menurut Deru, jika metodenya tidak dibenahi maka antrean panjang ini bisa membuat lalu lintas macet dan mengular.
Bahkan usaha-usaha yang di sekitar SPBU, sepanjang yang tertutup mobil itu juga tidak bisa melayani pelanggannya.
"Kemudian akibat mengantre lama kos transportasi jadi mahal. Belum lagi yang harusnya mobalitasnya bisa 2-3x jadi terhambat. Lalu, siapa yang akan menerima beban kemahalan itu? pasti konsumen yaitu masyarakat," katanya.
Untuk itu Deru meminta Pertamina bekerja sama dengan melibatkan semua pihak mulai dari Kepolisian, Dishub dan lain-lain. Jangan sampai terjadi antrean panjang, kasian dengan masyarakat.
"Ini persoalannya bukan antrean lagi, tapi sudah kemanusiaan. SPBU ini sudah ada sejak dulu, kenapa baru sekarang antreannya yang panjang," katanya.
Baca berita menarik lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel
| Modal Kunci Palsu, Pasutri asal Banyuasin Nekat Curi Motor di Palembang, Ditangkap Polisi |
|
|---|
| Peringati Hari Pahlawan, Gubernur Sumsel : Tugas Kita Lanjutkan Perjuangan Sejahterakan Rakyat |
|
|---|
| 13 Daftar Siswa Asal Sumsel Dikirim ke Olimpiade Madrasah Indonesia 2025, Sudah Lewati Seleksi Ketat |
|
|---|
| Pemilik Usaha di Palembang Keluhkan Antrean Panjang Kendaraan di SPBU Buat Usaha Sepi |
|
|---|
| Sempat Alami Kevakuman, APHTN-HAN Sumsel Kini Diharapkan Jadi Mitra Strategis Pemda |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/Kata-Herman-Deru-Soal-Antrean-Panjang-BBM-Minta-Pertamina-Cari-Solusi-Sudah-Persoalan-Kemanusiaan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.