Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta

Kronologi Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta Saat Ceramah Salat Jumat, Siswa dan Guru Panik Keluar

Kronologi ledakan terjadi di Masjid SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jumat (7/11/2025) Siang terjadi saat kegiatan salat Jumat tengah berlangsung.

|
Editor: Moch Krisna
TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO
LEDAKAN DI MASJID - Suasana pascaledakan di masjid SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (7/11/2025). 

 

Ringkasan Berita:
  • Ledakan terjadi saat salat Jumat di Masjid SMAN 72 Jakarta.
  • Sejumlah orang alami luka-luka, termasuk siswa.
  • Polisi dan TNI selidiki pelaku dan jenis ledakan.

 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Kronologi ledakan terjadi di Masjid SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jumat (7/11/2025) Siang terjadi saat kegiatan salat Jumat tengah berlangsung.

Beberapa saksi menyebut ada orang tak dikenal yang mencurigakan masuk ke dalam masjid sebelum ledakan terjadi.

Diketahui, ledakan tersebut membuat lebih sejumlah orang luka-luka yang sebagian merupakan siswa SMAN 72 Jakarta.

Ledakan juga sempat menimbulkan kepanikan di lingkungan sekolah.

Melansir dari Tribunjakarta.com, salah satu  siswa kelas XI SMAN 72 Jakarta bernama Farel menguak suara ledakan terdengar tepat ketika khatib sedang menyampaikan ceramah.

Baca juga: Detik-detik Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta saat Salat Jumat, 20 Orang Luka, Polisi Temukan Senpi

Ledakan itu berasal dari bagian dalam masjid yang berada di area sekolah.

"Itu ledakannya pas ada orang ceramah," ucapnya

Farel juga mengungkapkan bahwa ada orang mencurigakan yang masuk ke dalam masjid ketika ledakan terjadi.

"Iya betul, ada orang mencurigakan," sambungnya.

Sejumlah siswa dan guru yang berada di sekitar lokasi langsung berhamburan keluar menyelamatkan diri.

Tak lama setelah kejadian, aparat kepolisian dan TNI tiba di lokasi dan langsung memasang garis pembatas di sekitar masjid.

Pantauan hingga pukul 13.30 WIB, pihak kepolisian masih melakukan olah TKP di lokasi.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved