Berita Selebriti
Nasib 200 Karyawan usai Ashanty Umumkan Tutup 15 Toko Kue Lu'miere, Aurel : Shock Sedih Banget
Meski Lu'miere resmi ditutup, istri penyanyi Anang Hermansyah menyiapkan usaha baru berupa bakmi ayam dan es campur untuk pekerjakan eks karyawan
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Moch Krisna
TRIBUNSUMSEL.COM - Ratusan karyawan penyanyi Ashanty kini tengah dirundung kesedihan setelah terdampak akibat penutupan seluruh outlet bisnis kuenya, Lu'miere.
15 outlet Lu'miere di seluruh Indonesia terpaksa tutup gerai karena adanya masalah internal.
Meski mengaku sedih, Ashanty menyebut bahwa pemberitahuan kepada tim sudah dilakukan sejak dua hingga tiga bulan sebelumnya.

Penutupan ini berdampak pada sekitar 200 karyawan di 15 outlet Lu'miere.
Bagaimana nasib para karyawan kedepannya?
Sebagian karyawan Ashanty ada yang dirumahkan, namun ada pula yang sudah mendapatkan pekerjaan baru ditempat lain.
“Karena ini udah kita kasih tahu 2–3 bulan sebelumnya bahwa di 31 Juli ini kita akan tutup, jadi udah banyak yang dapet kerjaan juga, alhamdulillah,” ujarnya.
Meski Lu'miere resmi ditutup, istri penyanyi Anang Hermansyah ini telah menyiapkan usaha baru berupa bakmi ayam dan es campur.
Ia mengatakan, keputusan ini diambil karena masih ada sisa masa sewa tempat selama lebih dari satu tahun.
Hal ini juga dilakukan sebagai upaya untuk tetap memberdayakan sekitar 50 karyawan yang selama ini setia bekerja bersamanya.
“Nah di sini aku masih nyewa tempat sampai tahun depan bulan September, aku enggak mau mecat karyawan aku yang masih ada, enggak apa-apa kita mau bikin bakmi ayam,” ujarnya.
Usaha baru ini akan dijalankan sepenuhnya oleh Ashanty tanpa melibatkan partner.
Baca juga: Dapat Nilai A, Tangis Ashanty Pecah Saat Dinyatakan Lulus di Ujian Proposal Disertasi S3
Kini Gugat Cerai, Tasya Farasya Pernah Curhat Suami Suka Pulang Pagi dan Sering Nongkrong |
![]() |
---|
Kini Pacaran dengan Andri Aan, Lisa Mariana Blak-blakan Jatuh Cinta karena Harta sang Pacar |
![]() |
---|
Sosok Sindu Peradjin Pengacara Baru Nikita Mirzani Pesonanya Jadi Sorotan, Dulu Tim Hukum Prabowo |
![]() |
---|
Cerai Dari Paula Verhoeven, Baim Wong Curhat Butuh Istri yang Berani Mengingatkan: Dulu Enggak |
![]() |
---|
Aji Darmaji Sebut Tak Ada Konflik dengan Keluarga Mpok Alpa soal Warisan, Kini Berdamai: Miskom Aja |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.