Seputar Islam
Kumpulan Doa dan Amalan Penarik Rezeki, Baik Berdagang, Bekerja dan Sumber Rezeki yang Halal Lainnya
Sungguh, seandainya kalian bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakal, niscaya kalian akan diberi rezeki sebagaimana rezeki burung-burung
Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
"Ya Allah, berikanlah salawat yang sempurna dan salam yang sempurna kepada junjunganku, Baginda Nabi Muhammad, yang dengannya terlepas dari ikatan (kesusahan) dan dibebaskan dari kesulitan. Dan dengannya juga ditunaikan hajat dan diperoleh segala keinginan dan kematian yang baik, serta memberi siraman (kebahagiaan) kepada orang yang sedih dengan wajahnya yang mulia, juga kepada keluarganya, para sahabatnya, dengan seluruh ilmu yang Engkau miliki."
Amalan Penarik Rezeki
Selain berdoa dan berusaha, terdapat amalan yang membantu Anda dalam menjemput rezeki. Berikut ini beberapa amalan penarik rezeki.
Bertaqwa kepada Allah SWT
Allah berfirman: “Barangsiapa bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” (Qs. Ath-Thalaq: 2-3).
Ibnu Katsir berkata, “Maknanya, barangsiapa yang bertakwa kepada Allah dengan melakukan apa yang diperintahkan Nya dan meninggalkan apa yang dilarang Nya, niscaya Allah akan memberinya jalan keluar, serta rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka, yakni dari arah yang tidak pernah terlintas dalam pikirannya.”
Bertawakal kepada Allah SWT
Nabi Muhammad saw bersabda, “Sungguh, seandainya kalian bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakal, niscaya kalian akan diberi rezeki sebagaimana rezeki burung-burung, mereka berangkat pagi-pagi dalam keadaan lapar, dan pulang di petang hari dalam keadaan kenyang.” (Ahmad dan Tirmidzi)
Menjaga silaturrahmi
Rasulullah saw bersabda, “Barangsiapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan diakhirkan ajalnya (dipanjangkan umurnya) maka hendaknya ia menyambung (tali) silaturahim.” (Bukhari).
Banyak bersedekah
Allah berfirman, “Katakanlah: ‘Sesungguhnya Rabbku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki Nya di antara hamba-hamba Nya dan menyempitkan bagi (siapa yang dikehendaki Nya)’, dan apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia lah pemberi rezeki yang sebaik-baiknya.” (Qs. Saba`: 39).
Shalat Tahajud
Lakukanlah saat shalat tahajud salam waktu dini hari di tempat yang tenang akan membantu Anda lebih khusyu dalam beribadah. Setelah selesai shalat tahajud duduk bersila, dan tarik nafas lalu hembuskan, sehingga pikiran Anda akan jauh lebih tenang.
Itulah penejlasan tentang Kumpulan Doa dan Amalan Penarik Rezeki, Baik Berdagang, Bekerja dan Sumber Rezeki yang Halal Lainnya. (lis/berbagai sumber)
Baca juga: Ayat Rabbana Innaka Jamiun Nasi Liyaumil Laa Raiba Fihi, Amalan untuk Penglaris Dagangan dan Tipsnya
Baca juga: Tulisan Arab dan Arti Hamdan Wa Syukron Lillah Alladzi An Amana Binimatil Iman Wal Islam Doa Pembuka
Baca juga: Kumpulan Doa Agar Acara Hajatan Resepsi Pernikahan Berjalan Lancar, Cuaca Cerah, Tamu Ramai Datang
Baca juga: Khasiat Allahumma Inni As Alukal Huda Wat Tuqo Wal Afaf Wal Ghina, Doa "Sugih" Sebelum Beraktivitas
Doa Pelaris dan Penarik Rezeki
amalan dan doa penarik rezeki
Doa Memohon Kemudahan Urusan dan rezeki
Sholawat Nabi Pembuka Rezeki
kumpulan doa rezeki
doa rezeki mengalir terus
doa rezeki yang baik
Tribunsumsel.com
Tribunnews.com
| Doa Sebelum Mulai Ujian TKA, Lengkap Tulisan Arab Latin dan Terjemahannya |
|
|---|
| Doa-doa untuk Dibacakan pada Syukuran Pernikahan, Selesai Akad atau Resepsi, Bacaan Arab dan Arti |
|
|---|
| Doa Turun Hujan Berdasarkan Hadist, Lengkap Tulisan Latin dan Terjemahannya |
|
|---|
| 5 Nasihat Ibnul Qayyim Al Jauziyyah dalam Menghadapi Musibah dan Cobaan, Hanya Titipan Allah |
|
|---|
| Pepatah Jangan Khawatirkan Dunia, Rezeki dan Hari Esok, Khawatirlah Agar Kamu Mendapat Ridha Allah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.