Kecelakaan di OKI
Berniat Menyalip, Pasutri Pengendara Motor di OKI Jatuh Lalu Ditabrak Truk, Istri Tewas di Tempat
Pasutri pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan saat melintas di Jalintim Desa Bumiarjo Makmur, Kecamatan Lempuing, OKI.
Penulis: Winando Davinchi | Editor: Shinta Dwi Anggraini
TRIBUNSUMSEL.COM KAYUAGUNG -- Pasangan suami istri (pasutri) pengendara sepeda motor mengalami kecelakaan saat melintas di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Desa Bumiarjo Makmur, Kecamatan Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, pada Selasa (21/1/2025).
Dalam kecelakaan ini, sang istri, Salmi (48 tahun) warga dari kampung 5, Desa Cahaya Maju, Kecamatan Lempuing Jaya, Kabupaten OKI meninggal dunia.
Disampaikan Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto melalui Kasatlantas, AKP Oke Panji Wijaya bahwa peristiwa kecelakaan maut membuat korban tewas di tempat.
"Benar, saat ditemukan kondisi korban sudah tergeletak tidak jauh dari motornya dengan mengalami luka-luka dan meninggal dunia," katanya ketika diminta keterangan pada Rabu (22/1/2025) siang.
Diterangkan Oke, awal mula korban bersama suaminya Rohman (48) mengendarai sepeda motor Honda Supra fit (tanpa nopol) datang dari arah Palembang menuju Lampung.
Sewaktu sampai di tempat kejadian perkara (TKP), sepeda motor oleng dan melebar ke sisi kanan jalan.
"Awalnya motor melaju dari arah Palembang menuju arah Lampung setiba di TKP, motor berusaha mendahului mobil truk yang tidak diketahui identitas nya yang berada satu arah di depannya,"
"Selanjutnya motor Honda Supra Fit tanpa nopol menyenggol bagian belakang samping mobil tersebut," ungkapnya.
Dikarenakan tak dapat dikendalikan, maka motor terjatuh masuk ke jalur kanan bersamaan dengan itu dari arah berlawanan datang mobil truk.
"Sehingga terjadilah laka lantas yang mengakibatkan korban luka-luka serta kerugian material," paparnya.
Menurutnya, pasca kecelakaan itu pengemudi truk justru melarikan diri dan hingga kini belum diketahui identitas lengkapnya.
"Masih dilakukan pengejaran terhadap supir truk tersebut. Kami juga sudah mintai keterangan para saksi-saksi," paparnya.
Dikatakan lebih lanjut, motor korban sudah diamankan di unit laka Kecamatan Lempuing.
"Kemarin jenazah korban sudah dibawa pulang dan dimakamkan di desanya," sebutnya.
Maka dari itulah, Oke menghimbau bagi masyarakat wilayah OKI untuk selalu menggunakan helm sewaktu berkendara roda dua dan selalu patuhi peraturan lalulintas.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.