Berita Palembang
Tarif Bus Epa Star Saat Lebaran Idul Fitri 2024, Alami Kenaikan Rp 50 Ribu - Rp 200 Ribu
Bus Epa Star dari Palembang sudah menetapkan tarif untuk libur lebaran Idul Fitri 2024 dan arus balik lebaran 2024.
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Slamet Teguh
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Linda Trisnawati
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Bus Epa Star dari Palembang sudah menetapkan tarif untuk libur lebaran Idul Fitri 2024 dan arus balik lebaran 2024.
Saat mudik lebaran terjadi kenaikan tarif dari biasanya.
"Kenaikan tarifnya bervariasi, mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 200 ribu," kata Administrasi Bus Epa Star Tiara saat di Epa Star yang ada di Jalan Letjen Harun Sohar nomor 45, Kecamatan Sukarami, Senin (18/3/2024).
Tiara menjelaskan, untuk kenaikan tarif dimulai h-15 jelang lebaran atau arus mudik dan h+16 usai lebaran atau arus balik.
Untuk h-15 sampai h-8 tarifnya Sekayu - Jakarta Rp 525 ribu, Sekayu - Bandung tarifnya Rp 550 ribu, Palembang - Jakarta tarifnya Rp 475 ribu, Palembang - Bandung tarifnya Rp 500 ribu, Palembang - Bogor tarifnya Rp 500 ribu, Tanjung Enim - Jakarta tarifnya Rp 500 ribu, Tanjung Enim - Bandung tarifnya Rp 550 ribu, Jambi - Jakarta tarifnya Rp 525 ribu, Jambi - Bogor tarifnya Rp 550 ribu, Jambi - Bandung tarifnya Rp 550 ribu dan Palembang - Padang tarifnya Rp 350 ribu.
Baca juga: Peminat Sepi, Operasional Teman Bus Diusulkan Diganti Jadi Feeder LRT
Baca juga: Daftar Rute Perjalanan Mudik Gratis Pemprov Sumsel 2024, Pendaftaran Mulai 24 Maret, Tersedia 18 Bus
Lalu untuk h-7 sampai h+9 tarifnya Sekayu - Jakarta Rp 625 ribu, Sekayu - Bandung tarifnya Rp 650 ribu, Palembang - Jakarta tarifnya Rp 575 ribu, Palembang - Bandung tarifnya Rp 600 ribu, Palembang - Bogor tarifnya Rp 600 ribu, Tanjung Enim - Jakarta tarifnya Rp 600 ribu, Tanjung Enim - Bandung tarifnya Rp 650 ribu, Jambi - Jakarta tarifnya Rp 625 ribu, Jambi - Bogor tarifnya Rp 650 ribu, Jambi - Bandung tarifnya Rp 650 ribu dan Palembang - Padang tarifnya Rp 400 ribu.
Kemudian untuk h-10 sampai h+16 tarifnya Sekayu - Jakarta Rp 525 ribu, Sekayu - Bandung tarifnya Rp 550 ribu, Palembang - Jakarta tarifnya Rp 475 ribu, Palembang - Bandung tarifnya Rp 500 ribu, Palembang - Bogor tarifnya Rp 500 ribu, Tanjung Enim - Jakarta tarifnya Rp 500 ribu, Tanjung Enim - Bandung tarifnya Rp 550 ribu, Jambi - Jakarta tarifnya Rp 525 ribu, Jambi - Bogor tarifnya Rp 550 ribu, Jambi - Bandung tarifnya Rp 550 ribu dan Palembang - Padang tarifnya Rp 350 ribu.
"Untuk fasilitasnya bus ac, dan ada toilet. Untuk tempat duduknya ada yang pakai sandaran dan ada yang nggak. Mobil yang digunakan eksekutif. Untuk yang booking uda ada ratusan penumpang," katanya.
Menurutnya, untuk mobil yang tersedia ada empat bus. Namun jika penumpang banyak akan ada tambahan bus pariwisata. Untuk informasi lebih lanjut bisa ke 0711 5710194 dan 0811 7877329.
Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com
| Minta Uang Untuk Beli Susu Anaknya, Ibu Muda di Palembang Babak Belur Dianiaya Sang Suami |
|
|---|
| Viral Air Minum Kemasan Winro Prabumulih Disebut Tak Higienis, Manajemen Tunjukkan Hasil Bukti Lab |
|
|---|
| Kasus ISPA di Sumsel Terus Naik di 3 Bulan Terakhir, Palembang Terbanyak |
|
|---|
| 1.331 Peserta Dari Sekolah Hingga Polteknik Pariwisata di Indonesia Bertarung di Porparnas 2025 |
|
|---|
| Tak Sengaja Saling Tatap Saat Cari Alamat, Ojol di Palembang Ditusuk Pria Tak Dikenal di Jalan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/Bus-Epa-Star-di-Epa-Star-yang-ada-di-Jalan-Letjen-Harun-Sohar-nomor-45-Kecamatan-Sukarami.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.