Arti Kata Bahasa Arab
Arti Mauizatul Hasanah, Metode Dakwah Mengajak ke Jalan Allah Sesuai Ayat Alquran-Ajaran Rasulullah
Serulah (manusia) ke jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pengajaran yang baik (Al Mauizatul Hasanah) serta debatlah mereka dengan cara yang lebih baik
Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
TRIBUNSUMSEL.COM -- Arti Mauizatul Hasanah, Metode Dakwah Mengajak ke Jalan Allah Sesuai Ayat Alquran-Ajaran Rasulullah
Kata maizatul hasanah berasal dari bahasa Arab terdiri dari dua kata mauizah dan hasanah. Dua kata ini ada di dalam Alquran.
Kata mauizah yang berasal dari kata wa'adzaya 'idzu-wa'dzan-'idzatan bermakna nasihat, bimbingan, pendidikan dan peringatan.
Maka pengertian secara bahasa, mauizatul hasanah artinya adalah nasihat, bimbingan, pendidikan untuk kebaikan.
Atau dengan kata yang singkat mauizatul Hasanah artinya pengajaran yang baik.
Secara istilah, kata Al Mauizatul Hasanah dalam islam adalah salah satu metode dakwah yang dilakukan oleh nabi Muhammad SAW.
Metode dakwah Al Mauizatul Hasanah terdapat dalam Alquran surah An Nahl ayat 125
Berikut bacaan selengkapnya:
.
اُدْعُ اِلٰى سَبِيْلِ رَبِّكَ بِالْحِكْمَةِ وَالْمَوْعِظَةِ الْحَسَنَةِ وَجَادِلْهُمْ بِالَّتِيْ هِيَ اَحْسَنُۗ اِنَّ رَبَّكَ هُوَ اَعْلَمُ بِمَنْ ضَلَّ عَنْ سَبِيْلِهٖ وَهُوَ اَعْلَمُ بِالْمُهْتَدِيْنَ
Artinya:
Serulah (manusia) ke jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pengajaran yang baik (Al Mauizatul Hasanah) serta debatlah mereka dengan cara yang lebih baik.
Sesungguhnya Tuhanmu Dialah yang paling tahu siapa yang tersesat dari jalan-Nya dan Dia (pula) yang paling tahu siapa yang mendapat petunjuk.
Konsep Kasih Sayang
Al Mauizatul Hasanah merupakan suatu metode dakwah yang bertujuan untuk memberi kesan pada sasaran dakwah bahwa juru dakwah adalah teman dekat yang menyayangi.
Di samping itu, metode ini memberi kesan juru dakwah berperan mencari segala hal yang bermanfaat dan membahagiakan sasaran dakwah.
Secara sederhana, metode dakwah ini tujuannya membuat seseorang merasa dihargai sehingga membuatnya tersentuh. Lantaran, juru dakwah mengedepankan konsep kasih sayang dalam dakwahnya tanpa membongkar atau membeberkan kesalahan orang lain.
mauizatul hasanah artinya
Mauizatul Hasanah adalah
al mauizatul hasanah artinya
metode dakwah mengajak ke jalan allah
contoh metode dakwah mauizatul hasanah
Tribunsumsel.com
Tribunnews.com
surat an nahl ayat 125 beserta artinya
metode dakwah rasulullah saw
| Arti dan Keutamaan Ya Hayyu Ya Qoyyum Birohmatika Astaghitsu untuk Segala Hajat Amalan Pagi & Petang |
|
|---|
| Arti Al Hasud La Yasud, Pepatah Arab, Orang yang Suka Iri dan Dengki tidak akan Mencapai Kemuliaan |
|
|---|
| Arti Bismillahi Syafi La Syifa Illa Anta Syafi, Bacaan Doa Sebelum Minum Obat, Allah Penyembuh Sakit |
|
|---|
| Arti Man Qalla Shidquhu Qalla Shadiiquhu, Kumpulan Kutipan Nasihat Bahasa Arab tentang Pertemanan |
|
|---|
| Arti Ayat Khatamallahu Ala Qulubihim Wa Ala Sam Ihim, Terkuncinya Hati Azab yang Paling Mengerikan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.