Berita Selebriti
Baru 4 Bulan Menikah, Shinta Bachir Gugat Cerai Suami, Indra Kristianto, Sempat Dikira Tak Normal
Aktris Shinta Bachir menggugat cerai sang suami, Indra Kristianto usai menjalani pernikahan selama 4 bulan sejak 12 Maret 2023 lalu. Sidang 18 Juli
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Kharisma Tri Saputra
Jumlah uang tunai yang dipakai disesuaikan berdasarkan tanggal akad nikah mereka berdua yakni 12 Maret 2023.
Shinta pun mengaku bahagia dan lega usai akhirnya bisa kembali menikah.
"Alhamdulillah, akhirnya sudah sah," ucap Shinta di hadapan awak media usai akad, Minggu (12/3).
Sosok Indra Kristianto
Indra Kristianto pun membeberkan awal perkenalan dengan Shinta Bachir hingga mantap menikah.
Pria bernama Indra Kristianto siap menerima masa lalu dan meminangnya.
Diungkap Indra, dirinya mengaku bertemu dalam sebuah acara beberapa waktu lalu, Indra mengaku sudah tertarik ketika awal melihat sosok Shinta Bachir.
Indra mengatakan awal pertemuannya dengan Shinta, dirinya sudah dipandang sebagai cowok gay.
Bukan tersinggung, Indra justru suka dengan sikap Shinta yang ceplas ceplos itu bisa menghibur dirinya.
"Bingung jelasinnya, aku kaget dia mau jadi pacar. Pertama kenal aja tuh saya dibilang homo tadi kan kaget, terus saya kejar dia terus," tutur Indra Kristianto.
"Awalnya gak mau karena aku ngiranya dia gak normal," timpal Shinta.
Baca juga: Potret Shinta Bachir Menikah dengan Indra Kristianto Sang Pengusaha, Momen Akad Nikah Penuh Haru
Tak hanya itu, di pertemuan pertama mereka Indra mengaku tak tahu bahwa Shinta adalah artis sinetron.
"Pertama kali kenal Shinta aku gak tahu dia artis, teman aku emang banyak artis, nah aku gak tahu dia main sinetron juga," bebernya sembari tertawa.
Seperti gayung bersambut, Shinta mengakui bahwa dirinya sudah tertarik dengan Indra meskipun sempat mengira calon suaminya itu gay.
"Enggak jual mahal ko, lirik-lirik mau juga," ucap Shinta.
Meski sudah yakin menikah dengan Indra, Shinta tak bisa berbohong atas perasaan trauma yang dirasakannya.
Baca berita lainnya di google news
Tribunsumsel.com
Berita Selebriti
Shinta Bachir
Indra Kristianto
Shinta Bachir Resmi Gugat Cerai Indra Kristianto
| Ayu Chairun Nurisa Ajak Ashanty Sang Mantan Bos Berdamai, Janjikan Cabut Laporan Kepolisian |
|
|---|
| Unggah Foto Sabrina Alatas, Hotman Paris Beri Wejangan Khusus Sang Selebgram, Singgung Cowok Bokek |
|
|---|
| Gegara Candaan Pemakaman Adat Toraja, Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi |
|
|---|
| Curhat Uya Kuya Ngaku Trauma Apartemen Didatangi Massa hingga Diteriaki usai Rumah Dijarah |
|
|---|
| Pandji Pragiwaksono Minta Maaf Soal Candaan Adat Toraja saat Stand Up 2013, Siap Diproses Hukum |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.