Berita Viral
Viral Curhat Guru Mengundurkan Diri dari ASN Karena Laporkan Pungli, Sempat Diintimidasi Oknum
Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang guru muda curhat mengundurkan diri sebagai ASN karena melaporkan pungli...
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Weni Wahyuny
"Tapi, kok proses persidangannya enggak kayak saya gitu. Saya ini disidang kayak kayak koruptor, kayak saya itu pembunuh gitu, segitunya," katanya.
"Pokoknya, saya enggak bisa menerangkan secara detail. Tapi kok yang jelas-jelas ngambil uang kas ini enggak ada sidang kayak saya, enggak ada rame-rame kayak saya."
Husein menyebutkan pada Maret itu, saat ada orang yang mengambil uang kas Husein merasa sakit hati karena beda perlakuannya.
"Dari situ, saya cabut ke Bandung. Sampai Bandung, setahun saya nunggu surat pemecatan enggak keluar - keluar, saya memutuskan untuk mengundurkan diri saja."
"Berat sih, orang tua juga berat, ibu saya nangis - nangis. Ayah saya juga bingung harus ngomong apa. Cuman, ya mudah mudahan ada rejeki lain," ucap Husein.
Dengan kejadian tersebut, Husein sangat memohon ke Pemerintah Pangandaran untuk tidak lagi menggunakan orang-orang tersebut.
"Sudahlah, orang-orang yang kayak gitu jangan dipakai terus. Masa mau kayak gitu terus, ini sudah tahun 2023. Masa harus nyembah-nyembah biar enggak ada lagi kejadian kayak gitu, biar enggak ada lagi orang-orang kayak gitu, malu," ucapnya.
Sementara itu video yang berdurasi 5 menit 31 detik awalnya viral di TikTok @husein_ar tersebut sontak mengundang komentar netizen.
Tak sedikit yang mendukung sosok Husein untuk membongkar peristiwa pungli tersebut.
"kamu hebat,sebenarnya byk yg tertekan seperti akang.cuma mereka takut,jadi diam.semoga suara dan pengorbanan akang membawa perubahan yg baik,amin".
"semangat mas. smg bisa dinotice oleh gubernur @ridwankamil.official atau kejaksaan jabar".
"ngga banyak orang yg berani speak up dan ambil risiko seperti ini. semangat untuk masnya".
"Keren. Semoga Allah membuka pintu2 rejeki lain yg lebih berkah melimpah untukmu, aamiin".
"harus d kawal trus nih soalnya ada sesuatu d intansi nya apa yah???"
"benar kata bung hatta "indonesia tidak kekurangan orang pintar tapi kekurangan orang jujur" semangat bang" ungkap beberapa netizen.
Baca juga berita lainnya di Google News
Berita viral
Guru Mengundurkan Diri dari ASN
Mengundurkan Diri dari ASN
Guru Mengundurkan Diri dari ASN karena Laporkan Pu
Guru Kena Pungli
Tribunsumsel.com
| Terpasang Ventilator, Ayah Jerome Polin Terbaring Kritis di Rumah Sakit, Tangis Pecah: Pa Ayo Bangun |
|
|---|
| Klarifikasi Eks Bupati Dharmasraya usai Digerebek di Hotel Bersama Pria, Duga Ada Pihak Provokatif |
|
|---|
| Divonis 12 Tahun Penjara, Mario Dandy yang Aniaya David Ozora Ternyata Telah Terima Remisi 2 Kali |
|
|---|
| Sosok Konten Kreator yang Buat Daehoon Kabur saat Kajian Usai Disindir soal Penceraian, Minta Maaf |
|
|---|
| Nasib Pasangan Sejoli yang Tega Bunuh Bayinya dengan Mulut Dilakban karena Malu Hamil di Luar Nikah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.