Berita Banyuasin

Kecelakaan di Langkan Banyuasin, Truk -Sepeda Motor Adu Kambing, Pengendara Motor Luka Serius

Kecelakaan terjadi di jalan Lintas Timur Palembang-Betung KM 39 tepatnya di Desa Langkan Kecamatan BA III Kabupaten Banyuasin, Senin (6/9/2021).

Penulis: M. Ardiansyah | Editor: Vanda Rosetiati
TRIBUN SUMSEL/M ARDIANSYAH
Kasatlantas menunjukkan motor yang ringsek setelah tabrakan dengan truk di jalan Lintas Timur Desa Langkan, Banyuasin, Senin (6/9/2021). 

TRIBUNSUMSEL.COM, BANYUASIN - Kecelakaan terjadi di jalan Lintas Timur Palembang-Betung KM 39 tepatnya di Desa Langkan Kecamatan BA III Kabupaten Banyuasin, Senin (6/9/2021).

Dalam kecelakaan ini melibatkan truk Fuso BE 8782 YD dengan Sepeda Motor Yamaha Jupiter Z BG 3844 JY. Truk Fuso yang dikendarai Sutrisno datang dari arah Jambi tujuan arah Palembang.

Saat di lokasi kejadian, truk yang dikendarai Sutrisno mencoba untuk mendahului kendaraan yang ada di depannya. Di waktu bersamaan, datang arah berlawanan arah Palembang tujuan Jambi sepeda motor Yamaha Jupiter Z BG 3844 JY yang dikendarai Okta Ariansyah.

Tabrakan adu kambing tak dapat dihindari lagi. Dalam kecelakaan ini, pengendara sepeda motor mengalami luka yang serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

Sedangkan, kendaraan yang terlibat kecelakaan langsung diamankan di Satlantas Polres Banyuasin. Begitu pula sopir truk, saat ini masih dimintai keterangan di Satlantas Polres Banyuasin.

Sopir truk Sutrisno saya ditemui di unit Lakalantas menuturkan, ia baru keluar dari rumah makan dan ingin melanjutkan perjalanan menuju ke Lampung.

"Rencana mau ambil muatan di Lampung. Tadi mau memotong kendaraan di depan, saya tidak bisa mengelak lagi. Sudah berupaya banting stir, tetapi masih kena motor itu," ujarnya.

Baca juga: Penembakan di Pasar Meranjat Ogan Ilir, Dedi Sempat Tatap Wajah Pelaku, Trauma Keluar Rumah

Kasatlantas Polres Banyuasin AKP Ricky Mozam membenarkan adanya kecelakaan di jalan Lintas Timur Palembang-Betung KM 39 tepatnya di Desa Langkan Kecamatan BA III Kabupaten Banyuasin.

"Untuk sopir truk, sudah kami amankan untuk dimintai keterangan. Barang bukti truk dan juga sepeda motor juga sudah laku amankan di unit Lakalantas Polres Banyuasin," katanya.

Baca berita lainnya langsung dari google  news

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved