Berita OKU
Dandim OKU Berharap Mukjizat Bagi Komandan dan Kru KRI Nanggala-402
Dandim 0403 /OKU Letkol Arh Tan Kurniawan SAP M Ipol berharap mukjizat terhadap crew KRI Nanggala-402. Dandim adalah paman Letkol Laut Heri Octavian.
TRIBUNSUMSEL.COM, BATURAJA--- Kita masih mengharapkan ada mukjizat terhadap crew KRI Nanggala-402 , semoga komandan dan crew bisa kembali ke daratan dengan selamat,” harap Dandim 0403 /OKU Letkol Arh Tan Kurniawan SAP M Ipol.
Dandim OKU yang juga masih tutur paman dari Letkol Laut Heri Octavian mengatakan kabar baik atau buruk semoga kapal ini dapat diketemukan oleh Tim SAR ataupun satuan tugas yang dibentuk, sehingga diperoleh kepastian nasib dari crew KRI Nanggala.
Dikesempatan itu Dandim OKU mengajak masyarakat semua sama sama berharap dan terus mendoakan keselamatan dari pada crew/pers KRI Nanggala, semoga Allah SWT untuk keselamatan crew KRI Nanggala-402.
Sesulit apapun kondisinya kata Dandim, semoga Allah mendengarkan doa-doa kita semua, dan diberikan yang terbaik untuk Letkol Laut Heri Octavian beserta semua crew yang ada di KRI.
Baca juga: Ini Alasan Mengapa KRI Nanggala-402 Sulit Dideteksi Meski dalam Keadaan Aktif
Paman Letkol Laut Heri Octavian mengaku Mengajak Masyarakat OKU Berdoa Untuk Keselamatan Komandan KRI Nanggala-402 dan Crew Selamat Kembali ke daratan.
Seperti diberitakan sebelumnya Dandim 0403/OKU yang memiliki hubungan silsila keluarga yang dipangil paman oleh Letkol Laut Heri Octavian.
“Dari Silsila keluargo dia manggil aku paman, “ kata Dandim OKU yang juga putera asli OKU berasal dari Desa Kuripan Kecamatan Pengandonan.
Keduanya sama-sama berpangkat Letkol , namun sejak kecil sudah terpisah .
Karena Letkol Laut Heri Octavian lahir dan dibesarkan serta bersekolah di Metro Lampung.
Sedangkan Letkol Arh Tan Kurniawan SAP M Ipol melalui masa kecil dan sekolah sampai tingkat SLTA di Kota Baturaja.
Keduanya baru bertemu setelah Letkol Laut Heri Octavian berpangkat Lettu.
Baca juga: Arti On Eternal Patrol, Kalimat Viral Setelah KRI Nanggala 402 Dinyatakan Subsunk
Dimata Dandim OKU yang juga paman dari Letkol Laut Heri Octavian, sosok Letkol Laut Heri Octavian merupakan pribadi yang ramah, sopan dan cerdas serta memiliki disiplin yang tinggi.
Letkol Arh Tan Kurniawan mengaku terus mengikuti perkembangan tentang Komandan Letkol Laut Heri oktavian cerw yang terjebak di dalam Kapal KRI Nanggala 402 yang hilang kontak sejak Rabu, (21/4/2021) .
Menurut Letkol Arh Tan Kurniawan SAP Mipol batas habis oksigennya besok Sabtu (24/4/2021) pukul 03.00 pagi.
“Mohon doanyo, semoga semua selamat dan kembali kedaratan,” kata Dandim.
