Prakiraan BMKG, Ini Wilayah Yang Bakal Diguyur Hujan Deras Hari Ini
BMKG Sumsel memperkirakan sejumlah wilayah di Sumsel bakal diguyur hujan sedang hingga deras sejak siang hingga malam hari, Selasa (16/2/2021).
Penulis: Hartati | Editor: Yohanes Tri Nugroho
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumsel memperkirakan sejumlah wilayah di Sumsel bakal diguyur hujan sedang hingga deras sejak siang hingga malam hari, Selasa (16/2/2021).
Kawasan yang diprediksi bakal hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir atau kilat dan angin kencang berdurasi singkat pada siang hingga malam hari di wilayah Pagaralam, Prabumulih, OKU Selatan, Musi Rawas, Muara Enim, Musi Rawas Utara, Empat Lawang, Lubuk Linggau dan OKU.
Sementara itu siang hingga sore hari, cuaca diprediksi berawan hingga berawan tebal dan berpotensi hujan sedang hingga lebat di wilayah Pagaralam, Prabumulih, OKU Selatan, Musi Rawas dan Muara Enim.
Baca juga: Peringatan BMKG, 4 Provinsi di Jawa Siaga Banjir Bandang 2 Hari ke Depan, 10-11 Februari
Sementara itu wilayah Banyuasin, Musi Banyuasin, Ogan Ilir, OKU dan PALI juga diprediksi bakal hujan ringan hingga sedang.
Malam hari, cuaca diprediksi berawan dan berpotensi hujan sedang hingga lebat di wilayah Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Empat Lawang, Lubuk Linggau, OKU, OKU Selatan dan Muara Enim.
Sementara itu potensi hujan ringansedang di wilayah Lahat, Musi Banyuasin, PALI, OKI, OKU Timur dan Ogan Ilir.
Dini hari cuaca diprediksi cerah berawan hingga berawan dan berpotensi kabut.
Baca juga: 7 Kabupaten di Sumsel Diprediksi Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang Hari Ini, Rilis BMKG
Di sejumlah wilayah diprediksi berpotensi huja ringan yakni di wilayah Muara Enim, OKU, OKU Timur, Banyuasin, Musi Banyuasin dan OKI.
Sementara itu suhu udara wilayah Sumsel dataran rendah sekitar Palembang, Banyuasin, Musi Banyuasin, Ogan Ilir dan OKI berada dikisaran 23 – 32 °C dengan kelembaban udara 65 % - 98 %.
Suhu Udara wilayah Sumsel dataran tinggi sekitar Pagar Alam, Empat Lawang, Lubuk Linggau, Lahat dan OKU Selatan berkisara 20 – 31 °C dengan kelembaban udara 70 % - 100 %.
