Berita Selebriti

Mantan Pengacara Lina Sebut Teddy Tak Berhak Soal Warisan Rp 10 Miliar, Itu Melekat ke Anak-anaknya

Sosok Teddy beberapa waktu lalu kembali menjadi sorotan publik.Suami mendiang Lina Jubaedah ini menuding Putri Delina mengambul warisan milik LIna J

Editor: Moch Krisna
Kolase Tribun Jabar/Mega Nugraha/Instagram Putri Delina
Putri Delina dan Teddy 

TRIBUNSUMSEL.COM - Sosok Teddy beberapa waktu lalu kembali menjadi sorotan publik.

Suami mendiang Lina Jubaedah ini menuding Putri Delina mengambul warisan milik LIna Jubaedah tanpa sepengetahuannya.

Tak terima dengan sikap anak kedua Sule itu, Teddy pun meminta agar segera bertemu.

Bahkan dirinya nekat membongkar isi chatnya dengan Putri Delina.

Melansir dari Grid.ID yang mengutip tayangan Youtube Surya Citra Televisi (SCTV) Teddy menunjukkan pesan WA yang dikirim Putri pada 27 Juli 2020.

"Assalamu'alaikum om, berkas2 semua di safety box udah putri ambil semua, jadi om tinggal tutup safety boxnya," tulis Putri pada tangkapan layar.

Namun pesan dari Putri Delina itu baru dibalas Teddy setelah 3 bulan berlalu, tepatnya pada 11 Oktober 2020.

"Wa alaikum salam iya om kaget sekaligus bingungTeteh ambil putusan tanpa musyawarah dulu, " balas Teddy.

Om mau ketemu sama teh putry ada yg mau dibicarakan juga penting!!!! Sekalian mau ambil kunci brangkas bank mega kapan bisa nya?" jelasnya.

Tak menunggu lama, Teddy langsung mendapat balasan penolakan dari Putri Delina yang enggan bertemu dengannya.

"Nanti aja ketemunya ga boleh sama ayah (Sule) kalo hari ini," jawab Putri Delina.

Isi Chat WA Teddy ke Putri Delina yang ngamuk anak Sule diam-diam ambil berkas warisan Lina
(YouTube SCTV)
Isi Chat WA Teddy ke Putri Delina yang ngamuk anak Sule diam-diam ambil berkas warisan Lina

Ternyata, Sule langsung turun tangan saat anaknya 'dilabrak' Teddy yang tak terima dengan apa yang dilakukan Putri.

Bahkan Putri terang-terangan menyebut sang ayah agar Teddy tak memaksanya bertemu.

Melihat kondisi ini, kuasa hukum mendiang Lina Jubaedah, Abdulrachman ikut angkat bicara.

Kembali melansir dari Grid.ID, Abdulrachman juga membeberkan beberapa aset yang dimiliki Lina Jubaedah yang nominalnya mencapai puluhan miliar rupiah.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved