Rio de Janeiro Nya Indonesia Ada di Maluku

Saat itu, suasana Monumen Kristus Raja lengang. Tak ada wisatawan lain selain rombongan jurnalis dari ibu kota.

Editor: Hartati
KOMPAS.COM/WAHYU ADITYO PRODJO
Sepintas bentuk patung itu seperti di Rio de Janeiro, Brazil atau di Puncak Buntu Burake, Toraja, Sulawesi Selatan. 

TRIBUNSUMSEL.COM, SAUMLAKI - Di ujung timur Pulau Yamdena, Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku, sosok Yesus Kristus kekal dan terabadikan dalam bentuk patung. Ia terwujud dalam tiga buah patung dan tersebar di tiga titik.

Namun, tiga patung Yesus Kristus itu berada di dalam area yang sama yakni Monumen Kristus Raja.

Satu patung yang menyita perhatian adalah saat Yesus berpose tengah berdiri dan membuka kedua tangan.

Sepintas bentuk patung itu seperti di Rio de Janeiro, Brazil atau di Puncak Buntu Burake, Toraja, Sulawesi Selatan.

Sementara dua patung lainnya merepresentasikan Yesus sedang disalib dan dipangku oleh Bunda Maria.

Patung Yesus dengan pose memberkati itu berdiri di atas bangunan tiga lantai.

Bangunan dengan cat berwarna krem itu dihiasi dengan variasi bentuk salib di bagian dindingnya.

Ada tiga sisi tangga untuk naik dari halaman ke bangunan itu.

KompasTravel sempat mengunjungi Monumen Kristus Raja dalam kegiatan "Pengembangan Promosi Daerah Tahun 2016" atas undangan Kantor Perwakilan Pemerintah Daerah, Kabupaten Maluku Tenggara Barat.

Saat itu, suasana Monumen Kristus Raja lengang. Tak ada wisatawan lain selain rombongan jurnalis dari ibu kota.

Kepala Kantor Perwakilan Pemerintah Daerah, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Ruben Benjarvioto Moriolkossu (43) mengatakan Monumen Kristus Raja dibangun pada 2004 oleh Pemerintah Daerah Maluku Tenggara Barat.

Tujuan awalnya sebagai destinasi wisata rohani di Saumlaki.

 KOMPAS.COM/WAHYU ADITYO PRODJOSepintas bentuk patung itu seperti di Rio de Janeiro, Brazil atau di Puncak Buntu Burake, Toraja, Sulawesi Selatan.

Pada 2006, lanjut Ruben, monumen patung Yesus ini diresmikan dan diberkati oleh Duta Vatikan untuk Indonesia Mgr Ranjit Patabendigde.

"Patung Yesus memberkati itu menghadap ke arah timur. Yang patung salib menghadap ke utara. Hari Sabtu dan Minggu ini biasa jadi tempat wisata untuk foto-foto," kata Ruben kepada KompasTravel di sela-sela kegiatan di Monumen Kristus Raja, Desa Olilit Timur, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Kamis (8/12/2016).

Ruben menambahkan, Monumen Kristus Raja juga lekat dengan kegiatan keagamaan khususnya umat Katolik.

Sumber: Kompas
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved