Kunci Jawaban
Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Halaman 111 Kurikulum Merdeka: Memirsa dan Mendiskusikan Foto
Artikel ini berisi kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 6 halaman 111 Kurikulum Merdeka, soal: Memirsa dan Mendiskusikan Foto
TRIBUNSUMSEL.COM - Pada buku bahasa Indonesia kelas 6 halaman 111 kurikulum merdeka, siswa diminta untuk mencermati dan mendiskusikan 2 gambar.
Adapun gambar tersebut berkaitan dengan kondisi lingkungan disekitar pantai.
Kunci jawaban dibuat berdasarkan buku Bahasa Indonesia "Anak-anak yang Mengubah Dunia", yang ditulis oleh Ade Kumalasari dan Latifah, diterbitkan oleh Pusat Kurikulum dan Perbukuan.
Berikut kunci jawaban soal bahasa Indonesia kelas 6 halaman 111 kurikulum merdeka.
Perhatikan dua foto berikut ini. Apa yang kalian lihat?
Jawab: Saya melihat dua foto pemandangan pantai, tetapi memiliki kondisi yang berbeda.
Apa perbedaan di antara keduanya?
Jawab: Perbedaan di antara keduanya yakni perihal kondisi pantai. Foto 1 memperlihatkan kondisi pantai yang sangat bersih dari sampah. Sedangkan Foto 2 memperlihatkan pantai sangat kotor, dipenuhi sampah.
Menurut kalian, adakah masalah yang terlihat di foto kedua?
Jawab: Ya, ada masalah pada foto kedua. Hal ini merujuk pada kurangnya kesadaran manusia untuk tidak membuang sampah sembarangan di pantai maupun laut hingga membuatnya terlihat kotor.
Baca juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Halaman 146 Kurikulum Merdeka: Contoh Argumen
Baca juga: Jawaban Bahasa Inggris Kelas 6 Halaman 118 Kurikulum Merdeka: Make Your Own Story
Baca juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Halaman 134 Kurikulum Merdeka: Menulis Naskah Pidato
*)CATATAN: Beberapa soal adalah pertanyaan terbuka, sehingga jawaban dapat bervariasi atau berbeda.
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel
Baca berita dan artikel lainnya langsung dari google news
| Latihan Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 1 dan Jawaban, Soal Esai, Kurikulum Merdeka 2025 |
|
|---|
| Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Halaman 146 Kurikulum Merdeka: Contoh Argumen |
|
|---|
| Latihan Soal PAS UAS Matematika Kelas 12 Semester 1 dan Jawaban, Soal Esai, Kurikulum Merdeka 2025 |
|
|---|
| Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut Kelas 11 Halaman 65, Kegiatan 2: Mengevaluasi Gagasan |
|
|---|
| Kunci Jawaban Modul 3.7 Titik Kritis Kehalalan Penyembelihan Hewan dan RPH/RPU, Pintar Kemenag |
|
|---|
