Berita Olahraga
Profil Rizki Juniansyah Atlet Angkat Besi Dilantik Prabowo Jadi Perwira TNI, Pemegang Rekor Dunia
Mengenal sosok Rizki Juniansyah, atlet angkat besi atau lifter asal Provinsi Banten, Indonesia akan dilantik Presiden Prabowo menjadi perwira TNI.
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Kharisma Tri Saputra
Ringkasan Berita:
- Lifter Rizki Juniansyah akan dilantik Prabowo menjadi perwira TNI pada 27 November 2025
- Peraih medali emas Olimpiade termuda di Indonesia.
- Atlet angkat besi Indonesia pertama yang meraih medali emas Olimpiade di kejuaraan dunia
TRIBUNSUMSEL.COM - Mengenal sosok Rizki Juniansyah, atlet angkat besi atau lifter asal Provinsi Banten, Indonesia akan dilantik menjadi perwira TNI.
Presiden Prabowo Subianto memberikan penghargaan itu setelah melihat pretasi Rizki Juniansyah baik dari emas Olimpiade Paris 2024 hingga terkahir meraih dua emas di Kejuaraan Dunia 2025 di Norwegia.
Dia dilantik sebagai Perwira TNI dengan pangkat Letnan Dua pada 27 November mendatang.
Saat mendapatkan penghargaan tersebut, Rizki mengaku senang terlebih menjadi TNI merupakan salah satu impiannya sejak kecil.
Baca juga: Diberi Bonus Rp6 Miliar, Rizki Juniansyah Peraih Emas Olimpiade akan Renovasi Tempat Sejarah Baginya
Profil Rizki Juniansyah
Rizki Juniansyah (lahir 17 Juni 2003) adalah atlet angkat besi asal Indonesia.
Ia adalah peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024.
Rizki adalah atlet angkat besi Indonesia pertama yang meraih medali emas Olimpiade dan merupakan peraih medali emas Olimpiade termuda di Indonesia.
Rizki Juniansyah mencetak rekor cabang olahraga (cabor) Olimpiade 2024 nomor men’s 73 kg di South Paris Arena 6 pada Kamis (8/8/2024) atau Jumat (9/8/2024).
Rizki Juniansyah adalah Juara Dunia 2025 dalam kelas 79 kg putra. Sebelumnya ia adalah Juara Dunia Junior 2021 dan 2022 kelas 73 kg putra.
Selain itu, sebelum perombakan kelas oleh IWF pada 2025 yang menghapus kelas 73 kg, Rizki merupakan pemegang rekor dunia senior dalam angkatan Total, rekor dunia junior dalam angkatan Snatch, serta rekor olimpiade angkatan Clean and Jerk pada kelas 73 kg putra.
Saat ini Rizki Juniansyah menjadi pemegang rekor dunia Clean and Jerk pada kelas 79 kg putra.
Rizki tumbuh dalam keluarga atlet. Sang ayah, M. Yasin, adalah mantan atlet angkat besi nasional yang berpengalaman meraih prestasi di SEA Games antara 1983-1993.
Sang ibu, Yeni Rohaeni, merupakan atlet angkat berat Provinsi Banten.
Baca juga: Momen Rizki Juniansyah Menangis di Pelukan Ibu Usai Raih Emas di Olimpiade 2024: Berkah Memuliakan
Kedua kakaknya, Randy Maulida Yasin dan Riska Anjani Yasin serta kakak iparnya, Triyatno, pun menggeluti olahraga angkat besi sebagai atlet.
Sejak kecil, Rizki dilatih oleh ayahnya di Sasana milik sang ayah. Ia berlatih sejak umur 7 tahun.
Prestasi telah ia raih dari tingkat provinsi, nasional, dan internasional. Rizki merintis kariernya di usia muda dengan meraih medali emas Kejurnas Antar-PPLP 2017 dan medali emas Kejurnas PPLP 2018.
| Rocket FC, Tim Putri SMAN 2 Unggulan Talang Ubi Raih Juara 2 Turnamen Futsal Antar SMA se-Sumsel |
|
|---|
| Daftar Juara Pencak Silat IPSI Cup II Sumsel Tingkat Nasional 2025, Klub BSB Raih Juara Umum |
|
|---|
| Tim Siti Fatimah A Keluar Sebagai Juara RSUD Siti Fatimah Cup III 2025 |
|
|---|
| Presiden David FC Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Palembang, Akan Kembangkan Sepak Bola Sejak Dini |
|
|---|
| Nasib Jonatan Christie Mundur dari Japan Open 2024 demi Temani Istri Melahirkan, Kena Denda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.