Berita Nasional
7 Sosok yang Menolak Presiden ke-2 RI Soeharto Diusulkan jadi Pahlawan Nasional Dilengkapi Alasannya
Ribka menolak keras usulan pemberian gelar Pahlawan Nasional untuk Presiden ke-2 Soeharto.
Ringkasan Berita:
- Presiden ke-2 RI Soeharto diusulkan jadi Pahlawan Nasional
- Sejumlah pihak menolak usulan tersebut
- MPR sebut rencana pemberian gelar tersebut menunggu Keputusan Presiden (Keppres)
TRIBUNSUMSEL.COM - Nama Presiden ke-2 RI Soeharto menjadi salah satu nama yang diusulkan untuk menjadi Pahlawan Nasional.
Tak sendiri, ada 39 nama nama lainnya yang turut diusulkan, di antaranya Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur), tokoh buruh Marsinah, Syaikhona Muhammad Kholil, KH Bisri Syamsuri, KH Muhammad Yusuf Hasyim, Jenderal TNI (Purn) M Jusuf, hingga Jenderal TNI (Purn) Ali Sadikin.
Berkas 40 nama tersebut sudah diserahkan ke Menteri Kebudayaan (Menbud) sekaligus Ketua Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan tanda Kehormatan (GTK) Fadli Zon.
Salah satu nama yang ditolak oleh sejumlah pihak adalah nama Presiden ke-2 RI, Soeharto.
Siapa saja pihak yang menolak Soeharto jadi Pahlawan Nasional ?
Tribunnews merangkum 7 pihak yang menolak usulan Soeharto jadi Pahlawan Nasional, ini paparannya:
Ribka menolak keras usulan pemberian gelar Pahlawan Nasional untuk Presiden ke-2 Soeharto.
"Kalau pribadi oh saya menolak keras. Iya kan?" kata Ribka di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (28/10/2025).
Ribka mempertanyakan alasan agar Soeharto yang berkuasa selama 32 tahun itu untuk diberi gelar Pahlawan Nasional.
"Apa sih hebatnya si Soeharto itu sebagai pahlawan hanya bisa memancing, eh apa membunuh jutaan rakyat Indonesia," ujarnya.
Ia menilai, mantan Panglima Komando Panglima Komando Pemulihan Keamanan dan Ketertiban (Kopkamtib) itu tak pantas diberi gelar Pahlawan Nasional.
Sebab, selama ia berkuasa menjadi presiden, banyak pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang terjadi.
"Sudah lah, pelanggar HAM, membunuh jutaan rakyat. Belum ada pelurusan sejarah, sudah lah enggak ada pantasnya dijadikan pahlawan nasional," ucap Ribka.
| Roy Suryo Sebut Pengadilan Bukan Tempat Membuktikan Saat Jokowi Siap Tunjukkan Ijazah di Pengadilan |
|
|---|
| Sosok Kolonel Inf Ali Imran Bubarkan Aksi Warga Kibarkan Bendera GAM, Pernah Jabat Dandim Tangerang |
|
|---|
| Reaksi KPK Soal Beredar Isu Aliran Dana dari Ridwan Kamil ke Aura Kasih soal Kasus Bank Daerah |
|
|---|
| Jadi Tersangka Dugaan Ijazah Palsu, Wagub Babel Hellyana Ternyata Calonkan Diri Pakai Ijazah SMA |
|
|---|
| Mengaku Sempat Diminta Cabut Laporan, Pelapor Ijazah Palsu Wagub Babel Hellyana |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/presiden-soeharto-ramalkan-kondisi-indonesia-tahun-2020.jpg)