Berita Viral
SOSOK Rudi Seniman Dibalik Bambu Ajaib Cianjur Viral, Kesal Karyanya Disebut Mengandung Hal Mistis
Inilah sosok Rudi seorang seniman dibalik hasil karya bambu ajaib tengah viral di media sosial.Pria berusia 48 tahun diketahui tinggal di Kampung L
TRIBUNSUMSEL.COM -- Inilah sosok Rudi seorang seniman dibalik hasil karya bambu ajaib tengah viral di media sosial.
Pria berusia 48 tahun diketahui tinggal di Kampung Limbangan, Desa Cikaroya, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur.
Adapun Rudi dibuat kesal setelah hasil karya viral dengan diisukan memiliki hal mistis.
Padahal, Rudi sudah menjelaskan bambu ajaibnya hanyalah karya sendiri.
Tidak ada mantra apalagi hal mistis di dalamnya.
"Saya juga sudah menegaskan bambu ini merupakan hasil karya saya sendiri, tak ada campur tangan hal mistis," ucapnya melansir dari Tribunnews.com, Jumat (4/7/2025).
Rudi mengatakan, pembuatan bambu ajaib bagian dari proyeknya membuat kolam.
Namun, rencana tersebut gagal karena bambu ajaib terancam dibongkar.
"Memang mau bikin kolam, taman pribadi di rumah, nanti ada air mancur, landscape, batu-batu."
"Kan bagus buat saya sendiri. Jadi memang tak ada unsur mistis apalagi mantra dan lainya," tegasnya lagi.
Di sisi lain, Rudi memaklumi masyarakat berhasil dibuatnya penasaran saat melihat bambu ajaibnya.
Bagi Rudi, karya seni itu sudah maklum dijumpai di tempat asalnya, Karawang.
Ia juga awalnya mempersilahkan warga melihat bambu ajaibnya tanpa imbalan apapun.
"Kalau untuk sekedar melihat-lihat, silahkan, saya tak pernah meminta apapun."
"Namun, karena warga sini saja yang mungkin baru melihat karya seni air seperti itu."
| Bantahan Kemhan Soal Selebgram Ayu Aulia Lolos Tes dan Dilantik Jadi Tim Kreatif: Hanya Diundang |
|
|---|
| Ibu WK Desak TNI Hukum Prada Y Seberat-beratnya Usai Korban Tewas Dibunuh, Tinggalkan Dua Anak Kecil |
|
|---|
| Video Wisatawan asal Tasikmalaya Tewas Usai Loncat dari Kapal Viking dan Terselip di Baling-baling |
|
|---|
| Rekam Jejak Armuji, Wakil Wali Kota Surabaya Geram Nenek 80 Tahun Diusir & Rumah Dirobohkan Paksa |
|
|---|
| Bertemu Suami, Siti Ngaku Diusir Iksan Daud Usai Dilantik PPPK Minta Maaf, Perbaiki Rumah Tangga |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/sosok-pembuat-bambu-petuk-ajai1.jpg)