Berita Sriwijaya FC
Susunan Tim Pelatih Sriwijaya FC dan Tim EPA SFC U-20, Octavianus Gantikan Amirul Mukminin & Mahyadi
Pelatih EPA SFC U-20, Octavianus, juga akan di bantu oleh pelatih kiper Ichsan, dan Sutrisno Hindarto.
Penulis: andyka wijaya | Editor: Slamet Teguh
Laporan wartawan Sripoku.com, Angga
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG – Usai eksodus yang terjadi dikubu Sriwijaya FC, kini manajeman Laskar Wong Kito, menyiapkan beberapa pengganti untuk menutupi posisi yang masih kosong, terutama asisten pelatih dan head coach EPA SFC U-20.
Asdir kompetisi III/Pembina tim Sriwijaya FC, Mohammad David, mengungkapkan jika pada hari Jumat 27 Juni 2025 Elang Andalas akan kedatangan dua pelatih yakni head coach Sriwijaya FC senior, Ahmad Zulkifli dan head coach EPA SFC U-20, Octavianus, yang akan menggantikan Amirul Mukminin dan Mahyadi Panggabean yang hengkang ke Sumsel United.
“Untuk posisi head coach EPA SFC U-20 akan diisi oleh Octavianus yang ditunjuk langsung oleh manajemen, dan akan di bantu oleh Ali Ramadhon sebagai asisten pelatih,” kata David pada Kamis (26/6/2025).
Pelatih EPA SFC U-20, Octavianus, juga akan di bantu oleh pelatih kiper Ichsan, dan Sutrisno Hindarto.
“Octavianus juga akan membantu head coach Zulkifli sebagai asisten pelatih di tim senior,” katanya.
Jadi ditim senior coach Azul telah memiliki 2 asisten yakni asisten pelatih pertama Octavianus dan asisten kedua coach Sunandar Boro, yang akan menjadi juru racik strategi di kubu Sriwijaya FC.
“Untuk kitman, supir, semuanya di handle oleh pembina tim dan itu sudah siap jika dibutuhkan untuk mulai bekerja,” katanya.
Untuk posisi pelatih kiper yang saat ini masih kosong, manajeman Sriwijaya FC dan coach Ahmad Zulkifli telah merekomendasikan 2 pelatih yang akan mengisi kekosongan tersebut yakni Sutrisno Hindarto dan Budi Setiawan.
Sedangkan untuk pemain yang telah meninggalkan Sriwijaya FC, manajemen telah menyiapkan formula yang tepat dengan mengontrak pemain berlabel timnas Indonesia.
Ia berharap pemain yang telah di kontrak oleh Sriwijaya FC dapat memenuhi keinginan dari para masyarakat Sumatera Selatan untuk melihat tim Elang Andalas kembali berjaya di kompetisi liga 1 Indonesia.
“Untuk pemain yang hengkang kita sudah cari penggantinya ya, tinggal melihat kemampuan dilapangan,” katanya.
Baca juga: Daftar Pemain yang Resmi Bergabung dan Sriwijaya FC, Ada 12 Pemain Bakal Jalani Trial di Jakarta
Baca juga: Manajemen Sriwijaya FC Santai Sejumlah Eks Pemain dan Asisten Pelatih Kini Bergabung Sumsel United
Berikut pelatih di tim Sriwijaya FC pasca eksodus :
Pelatih kepala : Zulkifli
Asisten I : Octavianus
Asisten 2 : Sunandar Boro
Pelatih kiper : Sutrisno Hindarto dan Budi Setiawan.
Berikut pelatih tim EPA SFC U-20 pasca eksodus :
Pelatih kepala : Octavianus
Asisten pelatih : Ali Romadhon
Pelatih kiper : Ichsan, dan Sutrisno Hindarto.
Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung dalam saluran whatsapp Tribunsumsel.com
| Wapres Sriwijaya FC Ucap Harapan Berbenah Usai Pertemuan dengan Gubernur Sumatera Selatan |
|
|---|
| Pesan Herman Deru ke Sriwijaya FC dan Sumsel United : Kalian Saudara Satu Rahim, Tidak Ada Ego |
|
|---|
| Sriwijaya FC Siap Hadapi Sumsel United, Budi Sudarsono Tegaskan Anak Asuhnya Siap Fisik dan Mental |
|
|---|
| Jelang Derbi Sumsel, Pelatih SFC Budi Sudarsono Waspadai Tiga Pemain Asing Sumsel United |
|
|---|
| Dian Saputra Suporter Sriwijaya FC Tewas Usai Jatuh di Tribun Selatan Saat Laga Lawan FC Bekasi City |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.