Kebakaran di Jakarta Utara
Kisah Pilu Solihin, Rumahnya Terbakar Setelah 2 Hari Istri Meninggal, Kebakaran 500 Rumah di Jakut
Solihin(50), salah satu korban kebakaran, mengungkapkan rumahnya turut hangus terbakar di Jakarta Utara, baru berduka usai ditinggal istri 2 hari lalu
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Slamet Teguh
TRIBUNSUMSEL.COM- Insiden kebakaran hebat yang melanda wilayah Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (6/6/2025) menyisakan duka dan kisah yang memilukan.
Solihin (50), salah satu korban kebakaran, mengungkapkan rumahnya turut hangus terbakar dalam peristiwa ini.
Rumahnya habis terbakar hanya dua hari setelah istrinya meninggal.
Istrinya baru saja berpulang pada Rabu (4/6/2025) lalu.
Baca juga: Sekitar 500 Rumah Terbakar di Kapuk Muara Jakarta Utara, Maya Ungkap Detik-detik Selamatkan Anaknya
Kini tak ada lagi yang tersisa dari rumahnya, bahkan kenangam di dalamnya pun ikut menghilang.
"Ini rumah saya enggak ada yang tersisa, enggak ada yang bisa diselamatkan," ujar Solihin saat diwawancarai Kompas.com di lokasi kebakaran, Jumat (6/6/2025).
Ketika kebakaran terjadi, Solihin tengah melaksanakan shalat Jumat di masjid yang terletak di seberang rumahnya.
Setelah selesai salat, ia terkejut melihat api besar yang telah melalap habis rumahnya.
Solihin tidak bisa lagi masuk ke dalam rumahnya. Sementara itu, anak dan menantunya sibuk menyelamatkan diri.
Akibatnya, barang-barang berharga milik Solihin tidak ada yang bisa diselamatkan.
Saat ini, Solihin masih meratapi rumahnya yang kini hanya menyisakan puing-puing.
Bahkan, ia sendiri belum tahu ke mana akan mengungsi.
"Saya enggak tahu, mengungsi ke mana belum tahu," katanya sambil menahan tangis.
Solihin berharap ada bantuan segera bagi para korban kebakaran, terutama untuk kebutuhan anak-anak.
"Saya harap ada bantuan untuk warga yang kena, seperti kebutuhan anak-anak kecil, anak sekolah," tambahnya.

												      	
												      	
				
			
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.